Saran desainer kondang tersebut membuat Inbek tergerak mencoba bisnis. Bisnis tersebut juga sebagai tabungan hari tuanya. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Bunda bilang sama saya 'kamu jangan jadi artis doang. Harus punya tabungan” kata Indra Bekti di kawasan Puri Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (14/8/2018). (Adrian Putra/Bintang.com)
"Lagi muda gini banyak rezeki dan popularitas, lalu foya foya, nanti masa tuanya ga punya apa apa' dan itu memang terjadi sama beberapa senior kan. Nah agar tidak terulang lagi, saya akhirnya punya bisnis ini supaya bisa jadi tabungan," lanjutnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Dalam peluncuran bisnis barunya tersebut, Inbek mengajak teman-teman selebriti untuk menjadi modelnya. Diantaranya Thalita Latief, Yuki Kato, Shezy Idris maria Calista, Aming, Eddy Brokoli, Imam Darto, dan Ferry Ardiansyah. (Adrian Putra/Bintang.com)
Produk rancangannya tersebut mencakup berbagai macam pakaian yang disegementasikan bagi kaum pria mulai dari celana, kemeja, jaket, tas hingga Helm. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Jadi nantinya karya karya bunda ini bisa dinikmati tak hanya oleh kaum perempuan tapi juga laki-laki. Bunda kan identik dengan perempuan, tapi sekarang ada produk untuk pria juga untuk Indonesia,” ucap Inbek. (Adrian Putra/Bintang.com)
Indra Bekti menamakan bisnis barunya tersebut dengan nama Inbekart alias Indra Bekti Art. Menurutnya, butuh lima bulan hingga akhirnya resmi di rilis. (Adrian Putra/Bintang.com)