Fimela.com, Jakarta Tak hanya cantik, Tasya Kamila juga termasuk artis Indonesia yang pintar. Pasalnya wanita kelahiran 22 November 1992 ini merupakan lulusan S2 di Columbia University, New York jurusan Administrasi Publik.
Mantan penyanyi cilik ini bercita-cita untuk menjadi seorang meteri. Bagi Tasya, dirinya sudah dilatih untuk menjadi orang yang dapat membuat kebijakan saat kuliah di luar negeri. Karena itulah ia yakin cita-citanya tersebut bisa tercapai suatu saat nanti.
"Sebenernya aku kan rada-rada terobsesi pengen jadi menteri, jadi yang penting kalau sekarang aku udah tahu dulu ilmunya karena di sekolah aku udah di traine atau udah dilatih bagaimana caranya menformulasikan dan juga menimplementasikan kebijakan gitu, fokusnya aku sendiri memang di energi dan lingkungan, " tutur Tasya Kamila saat ditemui di kawasan Tendean, beberapa waktu silam.
Wanita bertubuh mungil itu pun menjelaskan alasannya ingin menjadi seorang menteri. Baginya ia sering kali mendampingi ibu dan bapak menteri saat membuat kebijakan. Karena itulah dirinya mempunyai cita-cita tersebut.
Tak hanya Tasya Kamila saja, beberapa artis muda Indonesia juga menyandang gelar S2. Siapa saja mereka? Berikut Bintang.com merangkumkan khusus untuk Anda.
Sherina Munaf
Tak hanya multitalenta, Sherina juga termasuk artis Indonesia yang cerdas. Bahkan ia mendapatkan gelar Bachelor of Science di University of Sydney, Australia.
Vidi Aldiano
Selain punya suara yang merdu, Vidi Aldiano juga termasuk selebriti Indonesia yang cerdas. Ia berhasil meraih gelar Master of Science dari jurusan Innovation Management and Enterpreneurship The University of Manchester.
Gita Gutawa
Pada 2015, Gita Gutawa berhasil meraih gelar master setelah menyelesaikan pendidikannya di London School of Economics and Political Science, LSE Inggris.