Sedah Mirah Nasution, Ini Arti Nama Cucu Presiden Jokowi

Sutikno diperbarui 04 Agu 2018, 07:00 WIB
Sedah Mirah lahir melalui operasi caesar di RS YPK Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat. Lahir dengan berat 3,4 kilogram dan panjang 49 sentimeter. Lantas apa arti nama cucu kedua Jokowi. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
"Artinya, semoga putri kami menjadi putri yang menawan, salehah, dan yang dermawan bagi orang di sekitarnya, amin," ujar Kahiyang Ayu di Rumah Sakit YPK Mandiri, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (3/8/2018). (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
Kahiyang menambahkan, bahwa nama Nasution merupakan marga dari suaminya, Bobby Nasution. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
"Sedah Mirah itu bahasa Jawa, dan Nasution dari marga Bobby," kata putri Jokowi itu. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
Sedah Mirah saat dikenalkan kepada awak media, masih di dalam inkubator. Bayi mungil itu tertidur pulas. Ini merupakan cucu perempuan pertama Presiden Jokowi dan Ibu Iriana. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
Hadir dalam jumpa pers, selain Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu, ada kakak sulungnya, Gibran Rakabuming Raka bersama istri, Selvi Ananda, dan putra mereka, Jan Ethes Srinarendra. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)
Potret kebahagiaan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution saat mengenalkan anak pertamanya dihadapan media. (Foto: Deki Prayoga/Bintang.com)