Jakarta Penggemar Game of Thrones harus menunggu hingga 2019 untuk seri final acara TV favorit ini. Namun untungnya, ada cara lain untuk menjawab kerinduan penggemar Game of Thrones untuk sementara waktu. National Trust menyuguhkan sebuah festival bertema Game of Thrones yang epik di Winterfell alias Castle Ward.
Winterfell Festival 2018 menawarkan banyak kegiatan, termasuk pertemuan beberapa aktor dan kesempatan untuk belajar menembak busur dan anak panah, tepat di mana Jon Snow mengajarkan Bran Stark di Game of Thrones seri pertama .
Festival ini akan digelar pada Minggu, 16 September mendatang, tapi tiket sudah mulai dijual di situs website resminya. Untuk dewasa, harga tiket mulai dari £ 25, tiket anak dari £ 10 dan Anda juga bisa mendapatkan tiket keluarga mulai dari £ 65.
Akan ada sejumlah atraksi yang akan dihadirkan pada festival Game of Thrones ini diantaranya atraksi pedang oleh pengrajin Boyd Rankin, yang bermain sebagai Mikken dalam seri ini. Ada juga penampilan dari dua anjing asli Direwolf. Penonton juga pasti akan menantikan sesi 'Meet the actor' di mana penggemar dapat bertemu dengan bintang-bintang dari seri Game of Thrones.
What's On Fimela
powered by
Beragam acara seru
Tidak hanya itu, juga akan ada peragaan ulang adegan-adegan dari novel pertama karya George R. R. Martin, A Song of Ice and Fire. Ada lagi tur lokasi syuting termasuk halaman dan menara jam ikonik tempat Bran Stark didorong dari jendela oleh Jamie Lannister.
Para penggemar pasti akan mengenali lahan pertanian Castle Ward yang bersejarah yang telah menjadi latar belakang untuk adegan Winterfell sepanjang seri, belum lagi Anda akan menemukan daerah mistis seperti Whispering Wood.
Castle Ward
Terletak di jantung County Down, Irlandia Utara, lokasi festival juga berdekatan dengan sejumlah lokasi film GoT untuk para fans yang ingin menjelajah.
Ini bukan kali pertama Castle Ward menggelar festival ini. Tahun lalu, acara serupa juga pernah digelar, di mana ribuan penggemar dari seluruh penjuru dunia berbondong-bondong datang ke perayaan ini. Fans? Bisa pertimbangkan perjalanan ini.
Yurike M