Fimela.com, Jakarta Adat Minang diusung oleh Chikita Meidy ketika dirinya menikah dengan Indra Adhitya. Sejak melakukan proses akad nikah sampai pada acara resepsi, baik Chikita maupuun Indra terlihat memakai pakaian adat Minang.
Satu yang harus ditanggung oleh pengantin wanita ketika menggunakan adat Minang adalah penggunaan hiasan di kepala yang disebut suntiang. Hiasan ini memang memiliki bobot yang tidak ringan.
Namun, Chikita mengaku tak menemui masalah ketika ia menggunakan suntiang tersebut. Padahal, seorang Sophia Latjuba pernah merasa pusing ketika dalam sebuah peragaan busana ia menggunakan suntiang.
"Alhamdulillah, memang aku tuh udah ada ritual sendiri nih saat pakai Suntiang jadi Alhamdulillah tidak teraso bare ya," tutur Chikita Meidy di kompleks Hotel Bidakara, kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (8/7/2018).
Chikita memang memiliki darah Minang. Selama karirnya, ia mengaku sudah terbiasa menggunakan bagian dari pakaian adat Minang tersebut. Karenanya, ketika menikah dan menggunakan pakaian adat itu Chikita biasa saja.
"Jadi Alhamdulillah memang sudah terbiasa pakai suntiang sambil bernyanyi, jadi sekarang menikah pakai adat Minang dan pakai suntiang, jadi endak jadi masalah," ucapnya.
Selama menjalani proses pernikahan, Chikita Meidy terus berzikir, bershalawat, dan berdoa supaya apa yang tengah dijalaninya berjalan lancar. Dan ia bersyukur ketika semua berjalan sesuai dengan yang diinginkan.
"Enggak (berat). Alhamdulillah pokoknya aku banyak-banyak zikir sambil jalan, dengan doa, dengan shalawat. Alhamdulillah semuanya lancar," pungkas [Chikita Meidy](3582536 "").