Fimela.com, Jakarta Di dunia entertainment Korea Selatan, nama Lee Je Hoon bukan lagi nama asing di telinga. Sebagai aktor, namanya sudah cukup kesohor berkat keeksisannya di film maupun serial televisi. Lahir di Korea Selatan, 4 Juli 1984, hari ini Lee Je Hoon merayakan ulang tahunnya yang ke-34.
Lee Je Hoon mengawali kariernya di dunia film indie, baru kemudian ia merambah industri film komersial, seperti The Front Line (2011), Architecture 101 (2012), dan My Paparotti (2013). Namun, ia baru terkenal ketika berperan sebagai Lee Seung Min di Architecture 101.
Keluarnya ia dari Korea University jurusan Bioteknik dan pindah ke School of Drama di Korea Nation University tampaknya keputusan yang tepat. Pasalnya, dengan pindah sekolah, ia bisa mendalami dan mengembangkan karier aktingnya lebih luas lagi.
Pada 2011, Lee Je Hoon mendapat terobosan berupa pujian kritis karena penampilannya sebagai cowok dominan di film indie Bleak Night. Begitu juga dengan aktingnya sebagai pemimpin pecandu morfin dalam film The Front Line. Setahun kemudian, Lee Je Hoon mendapat giliran latihan militer selama dua tahun.
Kembali dari latihan militer, Lee Je Hoon berperan dalam serial televisi Secret Door, diikuti dengan film Phanton Detective, garapan Jo Sung Hee. Sejak awal karier hingga kini, total Lee Je Hoon memerankan dua lusin film lebih dan enam serial drama. Nggak cuma itu, lho, Lee Je Hoon juga menghiasi dunia tarik suara dengan menyanyikan soundtrack serial televisi Fashion King dan film My Paparotti.
What's On Fimela
powered by
Yoon Doo Joon
Artis Korea kke-dua yang tengah merayakan ulang tahunnya pada hari ini. Lahir di Goyang, Korea Selatan, 4 Juli 1989, hari ini, Yoon Doo Joon ulang tahun yang ke-29. Di Korea, Yoon Doo Joon lebih dikenal sebagai penyanyi dan aktor dengan sapaan Doojoon. Lebih dari itu, ia adalah leader dari boy group Highlight atau Beast.
Awalnya, Yoon Doo Joon nggak pernah bermimpi untuk menjadi pekerja seni apalagi artis. Justru, ia ingin menjadi guru olahraga. Namun, keinginanya berbah setelah menonton Big Bang Documentary di MTV dan ingin masuk sekolah musik. Setelah menjalani training di dua production company, ia kemudian memulai debutnya sebagai pemimpin Beast.
Post Malone
Bagi para pecinta musik rap, nama Austin Richard Post atau Post Malon, pasti bukan nama asing lagi. Meski baru eksis di dunia rap pada era 2010-an, namun Post Malon dan lagu-lagunya berhasil meraih ketenaran lewat tangga lagu Billboard. Lahir di Syracuse, New York, 4 Juli 1995, hari ini Post Malone ulang tahun yang ke-23.
Sejak kecil, Post Malone sudah dikenalkan dunia musik oleh sang ayah, yang seorang DJ (disc jockey). Pada usia 9 tahun, Post Malone mulai main gitar dan mengikuti audisi untuk band Crown the Empire, tetapi ditolak setelah string gitarnya pecah saataudisi. Cowok bertato ini sesungguhnya memiliki ketertarikan pada musik emo, sehinga ia mengawali debutnya dengan gabung di band heavy metal.
Namun, perlahan, ia beralih. Pada usia 16, ia membua mixtape pertamanya yang berjudul Young dan After Them Riches dan disukai teman-teman sekolahnya. Nama Post Malon sendiri terinspirasi dari pemain basket profesional Karl Malone.