Dulu dan Kini: Transformasi Sophia Latjuba yang Semakin Awet Muda

Ega Maharni diperbarui 20 Jun 2018, 19:01 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernah menjalin hubungan dekat dengan Ariel Noah, kini Sophia Latjuba terlihat sedang sibuk-sibuknya melakukan olahraga rutin demi membuat tubuhnya menjadi bugar dan pastinya awet muda.

Bukan olahraga berat, ia sering melaukan yoga ataupun pilates untuk tetap menjaga postur tubuh idela serta kesehatan meskipun usianya tidak lagi muda, eits tapi jangan salah, dari segi penampilan pun masih tetap awet muda.

Meskipun sudah memiliki body goals yang diidam-idamkan banyak perempuan di luar sana, mantan istri Indra Lesmana ini pun juga konsisten dengan penampilannya yang menarik, baik dari segi busana maupun makeup.

Namun, di balik kecantikan dan tampilan menarik yang sekarang, ia pun pernah terlihat super cuek dan apa adanya saat zaman dulu. Tetapi tetap saja, raut wajah cantik dan senyum manisnya tidak bisa bohong.

Sudah pasti, pada ingin tahu kan bagaimana sih transformasi dari Sophia Latjuba yang dulu dan sekarang yang awet muda serta tambah fresh dan bugar? Langsung kita intip yuk di bawah ini.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Tampilan Sophia Latjuba zaman dulu memang sudah cantik dan menawan

Sophia Latjuba. (istimewa)
Sophia Latjuba. (instimewa)

Untuk yang sudah hafal dengan penampilan Sophia zaman dulu, pasti tahu betul jika penampilan ibu dari Eva Celia ini memang selalu bikin banyak orang terpesona melihatnya. Meskipun masih terlihat cuek dari segi busana maupun makeup, tetap saja ia tampil tetap menarik.

Bisa dilihat sendiri, dari raut wajah yang memang sudah terlihat cantik dari dulu, makeup bukan menjadi hal utama bagi perempuan berusia 47 tahun ini. Pembawaannya yang tenang dan terbilang diam ini memiliki sisi lain dari senyuman super manis yang menjadi daya tarik dirinya.

Jika dahulu Sophia masih cuek dengan makeup yang padahal penting untuk menunjang penampilan wajah, lain halnya dengan penampilannya sekarang, seperti apa sih transformasinya?

3 dari 3 halaman

Super cantik dan awet muda, begini penampilan Sophia Latjuba sekarang yang memesona!

Pasti banyak yang tidak menyangka jika perempuan kelahiran Berlin, 8 Agustus 1970 ini masih terlihat awet muda dan pastinya enerjik. Sama sekali berbeda dengan penampilannya yang dulu, kini Sophia tampil lebih anggun dan menawan dengan polesan makeup-nya yang super ciamik!

Mulai dari gaya busana yang juga tetap simpel, namun berbeda soal urusan makeup. Jika dulu ia terbilang cuek bahkan sama sekali tidak memakai makeup, jika sekarang makeup dijadikan sebuah keharusan baginya.

Jika melihat Sophia Latjuba, rasanya tidak menyangka jika perempuan ini sudah akan memasuki usia rawan. Padahal dari mulau postur tubuhnya yang idel serta bugar tidak terlihat jika ia kini berusia 47 tahun, masih terlihat seperti abege.