Fimela.com, Jakarta Awal 2018 jadi momen bersejarah dalam kehidupan Kartika Putri. Jika awalnya ia berpenampilan seksi, kini berubah 180 derajat. Kartika memutuskan untuk hijrah dengan berhijab.
Ia juga sudah menghapus foto-foto seksinya dalam akun Instagram pribadinya. Perempuan kelahiran Palembang, 20 Januari 1991 ini mengaku telah mendapatkan hidayah. Sebelum berhijab, Kartika sempat tak bisa tidur hingga tujuh hari, kemudian disusul dengan mimpi dirinya yang telah meninggal dunia.
“Kalau aku bilang itu hidayah, itu luar biasa. Dan semakin membuat aku percaya akan takdir Allah, bahwa Allah yang dengan mudahnya membolak balikan hati manusia, jadi terjadinya cepat banget,” kata Kartika Putri kepada Bintang.com belum lama ini.
Saat memutuskan berhijab, Kartika Putri mengungkapkan punya kontrak iklan, sinetron stripping, dan program stripping reguler. Di luar dugaan, semua pekerjaan tersebut tak ada yang ditunda. Mereka justru memberikan dukungan dan mendoakan.
"Allah tambah nikmatnya dan dipermudah ketika aku mulai mengurangi dan memilah pekerjaan tetap saja diganti dengan cara yang lain. Dibukakan pintu rezeki dari mana saja. Kayak dulu di bulan Ramadan dari sahur pagi kerja siang kerja buka di luar juga, tapi sekarang pengin santai kalaupun kerja paling dari jam 9 dan buka di rumah. Masya Allah tidak mempengaruhi rezeki yang ada. Maksud aku ketika percaya dengan Allah, maka jangan ragu," papar Kartika Putri.
Mencari Ilmu
Usai berhijab, Kartika Putri pun semakin giat mendalami ilmu agama. Bagi Kartika, itu dilakukan karena dirinya sangat membutuhkan ilmu. Ia mencari ilmu di semua lini.
"Semua pengajian aku datangin. Ada hadisnya dan Qurannya aku ikutin, karena aku haus akan ilmu, aku terus mencari," ucap Kartika Putri.
Soal Jodoh
Kartika Putri mengungkapkan, soal sosok pria idamannya berbeda dengan dulu. Saat ini ia menginginkan sosok pria yang satu tujuan dengan dirinya. Saat ini, menurut Kartika, sudah ada calon pendamping hidupnya.
"Adalah pasti, orangtua yang mengenalkan, menawarkan, cuma aku belum ada yang sreg. Sekalipun ada yang kepikiran paling salat Istikharah 'ya Allah ini baik nggak nih. Kalau baik dikasih jalannya kalau nggak ya pasti nanti dengan sendirinya hilang'," tegas Kartika Putri.