Intip Tradisi Lebaran ala Nia Daniaty

Rizky Mulyani diperbarui 18 Jun 2018, 21:00 WIB
Ada beberapa momen yang sudah menjadi tradisi dan tak boleh terlewatkan, salah satunya adalah berkumpul dengan keluarga besar. Momen tersebut pastinya dimanfaatkan untuk saling bermaafan. (Adrian Putra/Bintang.com)
Ditemui di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (15/6/2018), Nia menceritakan soal kegiatan yang dilakukannya setiap lebaran dan pastinya sudah menjadi tradisi. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Berkumpul bersama keluarga itu nggak boleh terlewatkan (saat Lebaran),” ucap Nia Daniaty.(Adrian Putra/Bintang.com)
Bukan hanya kumpul dengan keluarga, namun yang menjadi hal tak boleh terlewatkan Nia setiap momen Idul Fitri adalah berziarah ke makam sang ibunda di Bandung. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Setelah orang-orang kembali ke Jakarta, baru ke Bandung ke makam ibu saya," tutur Nia melanjutkan ucapannya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Bagi Nia, berlebaran bukan hanya sekedar kumpul dengan keluarga, namun yang terpenting baginya adalah meningkatkan sabar dan taqwa. Selain itu agar bisa lebih bijaksana dalam menghadapi sesuatu hal. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Kita harus lebih meningkatkan kesabaran, ketakwaan kita, lebih bijaksana menghadapi satu dan lain hal. Yang jelas mungkin saya sendiri harus bergantung ke Maha Kuasa," pungkas Nia Daniaty. (Adrian Putra/Bintang.com)