Cara Jessica Iskandar Ajarkan Anak Berbagi Sejak Dini

Sutikno diperbarui 14 Jun 2018, 14:30 WIB
Tidak hanya bersama putranya, dalam kegiatan sosial berbagi dengan anak yatim itu juga mengajak teman genknya Girlsquad, Selly dan dr. Iren. Jedar dan kedua sahabatnya tersebut datang pasa bulan Ramadan agar penuh berkah. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Kali ini datang ke rumah singgah bareng Girlsquad ada Selly, ada DR.Iren, ada El Barack juga, ada teman sekolah El juga namanya James sama mamanya, " ujar Jesica Iskandar. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Dalam kegiatan sosial tersebut, Jedar bersama teman-temannya mengajak para anak yatim yang kurang beruntung dehgan bernyanyi dan menari bersama. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Ibu satu anak itu senang bisa mengajak buah hatinya. Harapannya, anaknya nanti kalau besar bisa peduli dan berbagai terhadap sesama yang membutuhkan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Sekalian kenalan dan kenalin El Barack juga biar dia bisa belajar banyak disini. Terus bisa kenal sama teman-teman disini juga, bisa berbagi beramal juga, terus El juga bisa belajar berbagi sejak dini gitu," ujar Jedar. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Di rumah singgah tersebut, Jedar dan teman-temannya tidak hanya memberikan barang-barang untuk keperluan anak-anak tersebut. Tapi juga memberikan uang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Jessica Iskandar mengaku bahwa uang dan barang-barang yang diberikan tersebut bukan hanya dari dirinya. Melainkan juga dari teman-temannya yang dikumpulkan dan kemudian dibagikan. (Nurwahyunan/Bintang.com)