Indonesia vs Malaysia bakalan bertemu di panggung Grand Final Aksi Asia 2018. Dari Indonesia ada si kembar Il dan Al yang selalu tampil kompak dalam berdakwah. Mulai dari materi yang disampaikan hingga gerakannya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Di setiap penampilannya sejak awal, Il dan Al selalu berhasil menarik perhatian para komentator dan dewan juri. Pasalnya, tak banyak yang bisa kompak seperti si kembar yang satu ini. (Adrian Putra/Bintang.com)
Di babak TOP 4 Selasa (12/6/2018) dini hari, ketika Adilla Putriharus angkat koper, Il dan Al menerima perolehan nilai tertinggi. (Adrian Putra/Bintang.com)
Selanjutnya ada Syed Iqmal yang berasal dari Malaysia. Ia selalu berhasil menarik perhatian karena gaya berdakwahnya yang memukau. Punya ciri khas pada gaya rambut, ia pun mendapat julukan talang air. (Adrian Putra/Bintang.com)
Dengan julukan talang air tersebut nama Syed Iqmal semakin menjulang. Bahkan kini ia juga memiliki banyak penggemar. (Adrian Putra/Bintang.com)
Dari Malaysia ada juga Aiman Sufyan yang bakal tampil di panggung Grand Final Aksi Asia 2018 nanti melawan Il Al asal Indonesia dan Syed Iqmal dari Malaysia. (Adrian Putra/Bintang.com)
Babak Grand Final Aksi Asia 2018 bakal berlangsung pada Kamis (14/6/2018) dini hari. Akan ditentukan juga yang akan menjadi juaranya dan berhak membawa pulang hadiah sebesar Rp. 100 Juta. (Adrian Putra/Bintang.com)