Kaya Nutrisi, Es Krim Ini Terbuat dari Kecoak

Karla Farhana diperbarui 31 Mei 2018, 00:12 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tak suka es krim? Makanan beku yang nikmat ini pasti punya banyak penggemar. Semakin canggihnya teknologi, ternyata bikin es krim unik lahir sebagai inovasi. Termasuk es krim kecoak! 

Meski terdengar menjijikan, es krim ini ternyata berprotein tinggi, lho! Berani coba?

Melansir laman New York Post, susu kecoak menyediakan energi hingga tiga kali lebih banyak dibandingkan susu paling bernutrisi dengan jumlah sama. Namun, jika mengingat susu kaya nutrisi ini dihasilkan oleh kecoak, sepertinya hanya beberapa gelintir individu saja yang bernyali untuk mencobanya.

Melihat peluang usaha dari belum maksimalnya pengolahan susu kecoak, beberapa perusahaan mencoba peruntungan mereka di situ. Salah satunya Gourmet Grubb, perusahaan di Afrika Selatan, yang kini menjual es krim susu kecoak.

Mengolah susu kecoak menjadi es krim dipercaya Gourmet Grubb jadi gaya hidup yang menunjang konsumsi susu serangga

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Peternakan serangga penghasil susu

Studi mengungkapkan bahwa makan es krim di pagi hari bisa bikin kamu lebih pintar. (Sumber Foto: PureWow)

"Susu itu dihasilkan dari serangga-serangga yang diternak berkelanjutan," tulis perusahaan tersebut.

"Tak diragukan lagi, ini secara signifikan lebih ramah lingkungan dibandingkan peternakan susu sapi tradisional. Salah satu manfaat paling penting dari susu serangga ini adalah kandungan protein serta mineral seperti iron, zinc, dan kalsium," jelas perusahaan tersebut.

Sebenarnya, kecoak penghasil susu kecoak nan kaya protein itu tidaklah sama dengan kecoak yang biasa ditemukan di dapur atau toilet. Spesies kecoak penghasil makanan super ini hanya ditemukan di Hawaii, Amerika Serikat.

Alih-alih bereproduksi dengan bertelur, spesies kecoak ini justru langsung melahirkan kecoak muda dan memproduksi susu serupa kristal untuk memberi makan embrio-embrionya.

 

Penulis: Dyah Puspita Wisnuwardani

Sumber: Liputan6.com