Fimela.com, Jakarta Mungkin beberapa dari kalian masih ingat dengan penyanyi yang satu ini. Dia adalah Sulis, yang suaranya menghiasi suasana Ramadan-mu ketika masih duduk di bangku sekolah.
Sulis pertama kali dikenal berkat duetnya dengan penyanyi religi, Haddad Alwi. Lewat album Cinta Rasul 1 yang dirilis 1999, Sulis meraih popularitasnya di kancah musik religi.
What's On Fimela
powered by
Lagu-lagunya yang banyak dikenal antara lain Ummi, Cinta Rasul dan Yaa Thoybah. Pengalaman pertamanya menjajal dunia rekaman adalah ketika ia masih duduk di bangkut sekolah dasar kelas 3. Saat itu usianya masih sekitar 9 tahun.
Selama belasan tahun Sulis pun semakin lekat dengan lagu-lagu religi. Lalu bagaimana kesibukannya saat ini?
Masih Lantunkan Lagu Religi
Sepanjang kariernya Sulis telah mengoleksi sekitar 12 album dengan lagu bernafas Islami. Pada 2009 ia merilis album The Best of yang berisi lagu-lagu terbaik miliknya.
Namun di tahun 2018 Sulis ternyata masih aktif bernyanyi. Suaranya tentu sudah berubah dan berbeda dari yang dulu. Namun rupanya masih banyak yang merindukan lantunan religi dari penyanyi asal Solo tersebut.
Ia pun sempat bekerjasama dengan beberapa musisi, salah satunya Opick. Terakhir ia membuat konser dan album dalam Sulis Live in Concert yang rilis 2010.
Kehidupan Saat Ini
Sulis saat ini telah berusia 28 tahun dan telah menjalani peran sebagai seorang istri dan ibu dari anak-anaknya. Tak ketinggalan dengan social media, Sulis mengunggah beberapa video menyanyinya lewat akun Instagram.
Lagu Sulis mana yang paling membekas di memorimu semasa kecil? Ayo berbagi komentar.