NIKI, Talenta Muda Indonesia yang Bersinar di Amerika

Nizar Zulmi diperbarui 25 Mei 2018, 06:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Talenta muda Indonesia belakangan ini tampaknya semakin membahayakan, dalam arti positif. Setelah munculnya rapper karismatik, Rich Brian kini bakat lain siap bersaing di industri musik internasional. Dia adalah Nicole Zefanya a.k.a NIKI.

Penyanyi yang satu ini mengusung genre RnB yang memang tumbuh subur di Amerika Serikat. Terlepas dari usianya yang masih muda, teknik vokalnya matang dan berkarakter.

What's On Fimela

NIKI berada di management yang sama dengan Rich Brian yakni 88Rising. Namun circle dan koneksi yang baik takkan berarti tanpa karakter kuat yang dimiliki sang artis.

Diperkenalkan sebagai Next R&B Princess dari Indonesia, NIKI mulai banyak dilirik penikmat musik luar negeri. Lagu-lagunya mendapat respon yang baik, nyaris tanpa cela.

2 dari 3 halaman

Debut NIKI

11 Juli 2017 menjadi momen spesial bagi NIKI yang resmi mengawali debutnya di kancah musik. Single See U Never dipilih untuk memperkenalkan sosok NIKI yang charming, sexy dan apa adanya.

Di lagu tersebut NIKI dibantu oleh Rich Brian selaku produser. Hasil racikan NIKI, Brian dan Sihk menghasilkan sebuah salam perkenalan yang berkesan.

3 dari 3 halaman

Tancap Gas dengan Album

Sejak Juli 2017 hingga Mei 2018, NIKI tercatat telah menelurkan beberapa single. Ia dan timnya cukup produktif, yang ditandakan dengan album debutnya Zephyr yang rilis 23 Mei kemarin.

Zephyr digadang-gadang bakal jadi salah satu karya yang fenomenal bagi NIKI. Di album ini terdapat beberapa track andalan seperti Vintage dan Dancing with the Devil yang sudah bisa kamu nikmati secara streaming.