Di bulan Ramadan ini, Syahrini ternyata tidak hanya menjalankan ibadah berupa puasa dan shalat tarawih. Namun, ia akan berbagi dengan anak-anak yatim piatu yang selama ini diasuhnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Seperti dilansir dari Liputan6.com, Syahrini menceritakan bahwa dirinya akan berbagi dengan 6500 anak yatim. Ia akan berbagi juga kepada orang-orang yang membutuhkan lainnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Anak yatim saya ada 6500. Dan akan dibagi dua, awal bulan puasa, yang 2500-nya untuk yang berhak, anak yatim yang sudah kita kelola,” ungkap Syahrini. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Sisanya di satu lagi, yang betul-betul berhak, nanti dikumpulkan, yang biasa bener-bener berkomunikasi sama aku," tambahnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Selain cantik dan sukses di dunia hiburannya, Syahrini juga memiliki jiwa sosial yang tinggi. Di car free day kemarin, ternyata ia juga menyuarakan stop bullying. Meskipun cuacanya panas terik, Syahrini tetap menjalaninya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Aku seneng banget ke car free day. Ini yang kedua kalinya. Aku tahu ini pasti bakal gosong karena aku sensitif sekali kulitnya,” lanjut Syahrini. (Adrian Putra/Bintang.com)
“Tapi nggak apa-apa, demi kebaikan. Untuk program stop bullying dan jangan dianggap remeh jadi aku support sekali sepenuhnya. Terutama untuk anak-anak yang sampe meninggal," pungkas Syahrini. (Adrian Putra/Bintang.com)