Pengakuan Kartika Putri Soal Hubungan dengan Habib Usman Bin Yahya

Ade Kurniawan diperbarui 11 Mei 2018, 23:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Kartika Putri kembali menjadi sorotan publik karena ia dikabarkan punya hubungan khusus bahkan sudah menikah dengan Habib Usman Bin Yahya. Kabar tersebut mencuat setelah Kartika Putri mengunggah foto bersama Habib Usman Bin Yahya beserta rombongan umrah.

Tak ingin isu tak sedap ini berkembang luas di masyarakat, Kartika Putri mencoba mengklarifikasi soal foto dirinya bersama Habib Usman Bin Yahya. Kartika Putri menjelaskan soal kedekatan dengan Habib Usman Bin Yahya hanya sebatas murid dengan gurunya lantaran ia mendapat banyak ilmu agama dari beliau.

"Jadi kan aku punya guru, seorang habib. Usianya 34 ya. Beliau kan sekarang single, sering dijodoh-jodohin 'kenapa nggak, kenapa nggak'. Terus seandainya ada pengajian bareng 'udah lah sama-sama single, kenapa nggak, kenapa nggak' gitu... Cakep sih. Nggak ada (hubungan), nggak boleh pacaran kan," ungkap Kartika Putri saat ditanyai oleh Deddy Corbuzier dan Okky Lukman.

Selanjutnya, Kartika Putri mengatakan bahwa ia tak ada ikatan khusus menjalin asmara apalagi sudah menikah dengan Habib Usman Bin Yahya. Namun, Kartika Putri tak menutup kemungkinan jika suatu saat nanti bisa bersama menjalin hubungan serius dengan Habis Usman Bin Yahya.

"Kalau aku sih bilang, kayak kemarin bercanda gitu 'Ya kalau mau kita sama-sama istiqarah, Bismillah' gitu-gitu aja... Ya nggak masalah (sampai nikah), kan sama-sama single. Nggak belum (nikah). Doain biar nikah," ungkap Kartika Putri pada Deddy.

2 dari 2 halaman

Kartika Putri tak mau dipoligami

Kartika Putri mengatakan orang tuanya ikut menjodohkan dengan Habib Usman bin Yahya (Deki Prayoga/Instagram@barisanaswaja)

Dalam kesempatan lain, Kartika Putri mengatakan bahwa ia memang ingin menikah. Hal itu dikarenakan usianya sudah pantas untuk membina rumah tangga. Namun, Kartika Putri menegaskan jika ia menikah dengan pria yang dicintainya serta statusnya belum pernah menikah.

Kartika Putri juga menjelaskan kalau dia tidak mau menjadi istri kedua karena belum mau menerima poligami. Kartika Putri juga membantah jika ada kabar yang menyebut dirinya sebagai perusak rumah tangga orang.

Penulis: Ayu Srikhandi

Sumber: KapanLagi.com