Ulang Tahun, Dimas Beck Kunjungi Panti Sosial

Rizky Mulyani diperbarui 09 Mei 2018, 19:53 WIB
Di akun Instagramnya, Dimas mengunggah foto sedang bersama orang-orang yang sudah berusia lanjut di sebuah panti sosial. Dimas pun menuliskan kalau ia merasa bersyukur karena masih bisa berbagi. (Instagram/dimasbeck)
“Alhamdulillah bisa terwujud di berikan lagi umur untuk berkarya, supaya insya Allah bermanfaat bagi orang banyak,” tulis Dimas Beck di bagian awal. (Instagram/dimasbeck)
Ketika berkunjung ke sebuah panti, Dimas pun melihat suasana yang terasa membosankan bagi para orang tua yang tak tinggal bersama keluarganya tersebut. Dimas pun meminta saran untuk mengatasi rasa bosan itu. (Instagram/dimasbeck)
“Tadi sambil menjalankan niat untuk membantu ke salah satu panti jompo lihat juga kayanya mereka boseeeen banget,” lanjut Dimas menuliskan. (Instagram/dimasbeck)
Dimas meminta ide dari warga net terkait kegiatan yang bisa membantu mengatasi kebosanan di panti tersebut agar para orang tua yang ada di sana bisa terhibur dan tak merasa bosan. (Instagram/dimasbeck)
“Coba deh kasih ide, kira - kira kita bisa bikin apa yaaa kegiatan yang mudah untuk di ikuti dan menyenangkan cukup untuk mengisi hari - hari tua mereka?” tutup Dimas dalam tulisannya. (Instagram/dimasbeck)
Tidak hanya berwajah tampan, namun ternyata Dimas Beck juga memiliki hati yang mulia dan dermawan. Terbukti dengan yang dilakukannya saat merayakan hari jadinya dengan mengunjungi panti sosial. (Instagram/dimasbeck)

Tag Terkait