Jakarta Perempuan aktif yang memiliki aktivitas padat, makeup menjadi penyelamat untuk selalu terlihat segar sepanjang hari. Sebelum berangkat kerja, skincare dan makeup merupakan senjata agar tampil prima seharian, tapi tentu tak semua orang betah dengan makeup tebal atau harus touch up tiap beberapa jam karena area wajah makeup-nya sudah luntur. Lalu apa solusinya? Kita, perempuan butuh makeup ringan dan tahan lama seharian tanpa dikejar waktu untuk touch up sebelum meeting berikutnya.
Hampir satu tahun hadir di Indonesia, kemarin Lakme baru saja meluncurkan rangkaian Lakme 9to5 Reinvent untuk perempuan yang aktivitasnya padat tapi dituntut untuk tampil segar sepanjang hari. Ya, ini menjadi jawaban bagi perempuan aktif yang tak suka berdandan lama dan praktis. “Dengan tuntutan kesibukan dan multi-role yang dijalankan oleh perempuan masa kini, sering kali kita tidak punya waktu untuk menjaga penampilan dan touch up makeup, Lakme ingin mempermudah beauty ritual perempuan Indonesia sehari-hari sehingga kita semua bisa berkarya dengan maksimal ditunjang penampilan yang selalu menarik” jelas Adina Tontey, General Manager Lakme Indonesia.
Lakme 9to5 Reinvent hadir dengan beberapa rangkaian makeup, seri ini weightless dan praktis dipakai sehari-hari seperti: Lakme 9to5 Weightless Mousse Foundation, Lakme 9to5 Primer+ Matte Powder Foundation, Lakme 9to5 Eye Color Quartet, Lakme Eyeconic Kajal, Lakme 9to5 Primer + Matte Lipstick dan beberapa varian lainnya. Untuk kita perempuan aktif yang sering tak sempat untuk touch up, Lakme 9to5 Reinvent bisa jadi pilihan agar lebih praktis dengan formula yang ringan sehingga tetap menghasilkan riasan natural.
Tak ada lagi drama lipstik luntur, eyeliner smudge atau wajah berminyak jika makeup-nya tahan sepanjang hari, dengan begitu kita bisa selalu tampil percaya diri sepadat apapun aktivitas sehari-hari.
Baca juga:
Setelah Pariwisata, Bali Populer Sebagai Penghasil Produk Kecantikan Level Internasional
Tampil Serba Emas, Raisa Terlihat Seperti Barbie Bollywood