Interpretasi Ulang Gaya Minnie Mouse yang Manis Versi Patrick Owen

Melida Rostika diperbarui 17 Okt 2017, 11:25 WIB

Jakarta Siapa yang tak tahu Disney, dengan segala tokoh animasi yang tak terhitung jumlahnya, semua orang pasti jatuh hati dengan tokoh klasiknya, Mickey dan Minnie. Dua karakter kartun legendaris Disney ini selalu terlihat klasik dan tak membosankan setiap kali dirilis sebagai merchandise. Apalagi saat berkolaborasi dengan beberapa fashion house untuk ciptakan fashion essential. Plus, it's timeless. 

Kali ini giliran fashion designer berbakat tanah air, Patrick Owen yang ciptakan koleksi dalam kolaborasinya dengan Disney Indonesia. Bertajuk "Minnie Rocks the Dots", Patrick Owen memilih tokoh kartun Minnie mouse untuk menyatu dalam rancangan ini. Arah kiblat rancangan Patrick Owen sendiri memang mengacu pada gaya simplicity, dengan permainan pola seperti garis lurus atau lingkaran.  Pada kolaborasi kali ini, terlihat rancangan ready to wear, membawa DNA Patrick Owen yang edgy dan kontemporer, namun tetap dibumbui karakter Minnie Mouse yang manis. Keduanya bersinergi ciptakan koleksi stylish seperti bomber jacket, long coat, dress dan kemeja serta midi dress yang chic. 

Sang designer, Patrick Owen pada siaran pers menyatakan bahwa dirinya suka bermain dengan warna. Saat warna merah khas Minnie akan dipadukan dengan warna pink pucat, hijau, biru dan hitam - untuk menambahkan dimensi yang berbeda dalam "Minnie Rocks the Dots". Dengan campuran warna tersebut yang juga dipadupadankan dengan polka dot ikonik milik Minnie dan juga bentuk-bentuk geometris, dirinya menciptakan sebuah koleksi pakaian yang mengekspresikan interpretasi dirinya akan gaya dari Minnie sebagai ikon fashion.

Let's talk about those!. Bomber jacket dengan warna broken white dan hijau pastel tampak minimalis dengan detail garis pada pergelangan dan sedikit pola bangun ruang pada bagian belakang. Ingin yang ekstra? Dress dengan pola lingkaran-lingkaran kecil penuh di sekujur dress bisa jadi pilihan. Blouse v-neck seksi tampil manis dengan kerah berwarna dan bergaris. Untuk permainan warna, sang designer sungguh cerdas memodifikasi warna pastel sehingga ciptakan koleksi rancangan ready to wear yang chic dan super stylish. Tengok koleksinya di sini ! 

 

 

(Pic : Exclusive )