Jakarta Senang rasanya bila hidup sehat tak lagi harus membosankan. Berbagai menu makanan sehat kini mudah ditemukan, Sepertinya tak ada lagi alasan untuk tidak mengubah kebiasaan makan junk food ke makanan yang lebih sehat. Tak disangkal, makanan siap saji dengan lelehan keju itu memang nikmat untuk disantap. Namun manfaat kurang baiknya akan terasa di kemudian hari. Coba menu sehat baru yang sedang digandrungi ini. The insta-famous smoothie bowl. Pada dasarnya, sajian sehat ini sama seperti smoothie pada umumnya, yaitu berupa campuran buah atau sayuran segar yang di-blend jadi satu. Namun yang menarik di sini, bentuk penyajiannya dalam mangkuk dengan berbagai kreativitas hiasan pada bagian atasnya (toping) seperti Oats, buah potong, daun mint dan masih banyak lagi. Memanjakan selera, karena campuran buah atau sayuran yang biasanya lebih dari 3 macam ini memberikan cita rasa yang bervariasi, tergantung dari campuran buahnya. Satu yang terpenting, setiap buah atau sayuran, harus dalam keadaan fresh atau frozen sekalian agar segar saat disantap.
Sebenarnya bisa coba buat menu ini sendiri di dapur rumah, namun bila ingin yang praktis dan cepat, banyak resto yang kini sudah menyajikan smoothie bowl dalam menu mereka, bahkan menjamurnya kedai khusus yang menjual berbagai menu smoothie bowl membuat kita tak sulit lagi untuk mencicipi makanan ringan namun mengenyangkan ini. Beberapa waktu lalu, Fimela mampir ke beberapa kedai Smoothie Bowl terbaik. Scroll down for the review.
Berrywell
Memiliki tiga kedai di jantung kota Jakarta, Berrywell hadirkan ragam menu smoothie bowl yang bisa dipilih sesuai selera. Bila sedang memantau asupan kalori dan nutrisi tubuh, Berrywell bisa jadi tempat yang tepat karena di list menu smoothie bowl nya, masing masing sajian akan dipaparkan kandungan kalori yang tersedia di satu mangkuk smoothie. Fimela mencicipi satu menu spesial yang hanya hadir untuk satu bulan saja. Unicorn Smoothie Bowl, dengan tampilan imut serupa wajah binatang fantasy Unicorn lengkap dengan tanduk andalannya, menu ini merupakan campuran dari yogurt, buah melon, pisang dengan warna cantik yang dihasilkan dari buah naga dan blueberry. Menu Unicorn ini memang sudah tak lagi bisa dicicipi di Berrywell, namun berbagai inovasi menu smoothie bowl baru yang lebih menarik akan selalu hadir setiap bulannya. Dengan banyaknya variasi, dijamin tak akan bosan untuk menyantap smoothie bowl di sini.
Beets and Bouts
Terletak di kawasan SCBD Jakarta Selatan, Kedai smoothie bowl satu ini bisa jadi pilihan untuk para pecinta buah dengan rasa sedikit asam nan segar. Fimela mencicipi satu menu andalannya, Midnight Blu. Dengan campuran blueberry, almond butter, almond milk, buah pisang, cacao nibs, dan stroberi hadir dengan warna ungu yang cantik. Soal rasa, walaupun merupakan sajian dengan campuaran buar berry, Midnight Blu ini lezat untuk disantap dan tidak begitu asam. Satu yang lebih dari Beets and Bouts, di setiap menu smoothie bowl, tidak mengandung pemanis buatan dan menggunakan madu untuk tambahan pemanis. Dengan menu yang menjabarkan semua campuran dalam satu menu, kita bisa lebih sadar dan tahu apa yang terdapat dalam hidangan yang masuk ke tubuh kita. Untuk soal penyajian, jangan khawatir, menu smoothie bowl di sini tampil cantik dengan warna alami yang keluar dari buahnya.
Snctuary
Sedikit ingin coba yang berbeda, di Snctuary Fimela memilih menu smoothie bowl dengan campuran sayuran. Bernama Green Bowl, dengan campuran sayuran kale, bayam, buah apel, anggur hijau, yoghurt dan spirulina (ganggang hijau), smoothie bowl satu ini cocok untuk pecinta sayuran hijau (good for the skin!). Tampil cantik dengan warna hijau sayuran alami, menu ini terlihat manis dengan hiasan buah pisang, granola, dan berry pada bagian atasnya. Rasa asam yang pas juga rasanya akan manjakan selera pecinta yoghurt.
Smoo Bowls
Tak sulit untuk mencari kedai smoothie bowl satu ini. Terletak di dalam Mall Pacific Place, Fimela coba satu menu yang cukup berbeda. Bernama sama dengan satu karakter kartun kelinci yaitu Judy Hopps, menu ini tawarkan wana oranye pada tampilannya. Warna oranye tersebut berasal dari campuran wortel, buah pepaya, jeruk dan air kelapa, dilengkapi dengan granolla dan buah pisang serta 2 toping tambahan yang bisa disesuaikan selera. Untuk rasa, bagi yang suka dengan jus wortel, harus coba menu ini. Rasa wortel yang unik bercampur dengan manisnya pepaya serta segarnya air kelapa, buat menu ini ramah di lidah dan menyehatkan. Warna oranye yang menyala juga menawan untuk difoto dan hias Instagram dengan hashtag #healthyfood.
Nalu Bowls
Pertama hadir di Canggu Bali, kini Nalu Bowls menginjakan kaki dengan membuka dua kedai sekaligus di Ibukota, dengan pilihan menu yang sama seperti yang kita jumpai di Bali. Menu andalan yang wajib dicoba adalah Mavericks. Terdiri dari seutuhnya Acai Berry namun dengan hiasan buah pisang, stroberi, coconut flakes dan madu pada bagian atasnya. smoothie bowl satu ini cocok untuk pecinta rasa asam dan gurih sekaligus. Soal tampilan, jangan ragukan warna cantik yang hadir dari irisan buah stroberi dan pisang di atasnya.
Inovasi dunia kuliner yang sedang bergairah selalu menghadirkan satu menu makanan sehat yang digandrungi, seperti smoothie bowl ini. Tak hanya oleh pecandu hidup bugar, namun setiap Instagramers di Ibukota. Sebab selain rasa, juga tampilannya yang penuh warna yang mampu menghias feed Instagram, karena jujur semua orang kini pasti hias Instagramnya dengan berbagai sajian makanan yang mengugah selera. Dari pilihan Fimela di atas, mana yang jadi favoritmu? go give it a try this lunch time!.
(Photo : Windy Sucipto, Exclusive)