Jakarta Agar tidak bosan dengan gaya makeup yang itu-itu saja, berikut FIMELA berikan beberapa referensi makeup yang bisa dicoba Maret ini. Dari makeup yang mampu menampilkan sisi dramatis di mata, pulasan lipstik yang dapat memberi kesan no-lipstick but actually wearing lipstick! Sampai permainan makeup di wajah yang dapat membuatmu terlihat bak seorang selebriti Hollywood yang sedang berjalan di atas karpet merah. Here they are!
>> Face Makeup
Sampai bulan ini, tren kulit wajah terlihat polos tanpa pulasan makeup berlebihan, masih menjadi pusat perhatian. Trik yang dibutuhkan agar wajah semakin terlihat merona, kamu hanya memerlukan pulasan blusher yang dapat disesuaikan dengan warna kulit wajahmu. Untuk kulit wajah terang, pretty pink colour blush, dari look makeup milik brand Marchesa dan Altuzarra bisa jadi makeup idea yang menarik. Sedangkan kulit wajah yang cenderung gelap, warna-warna earthy tone, seperti promiscuous peach bisa jadi warna yang dipertimbangkan. Agar wajah terlihat lebih glowy, kamu bisa tambahkan aksen highlighter hanya di cheek bones.
>> Eyes Makeup
Extreme Highlight yang identik dengan makeup for night look, kini bisa diterapkan sebagai daily makeup. Untuk aturan makeupnya, mari kita ikuti trik makeup yang dibawa oleh beberapa brand, seperti Max Mara dan Calvin Klein. Permainan highlight yang biasa diterapkan di cheek bones, di siang hari—highlight diterapkan di sudut mata dalam. Agar terkesan semakin dramatis, tambahkan aplikasi maskara yang mampu memberi kesan bulu mata terlihat panjang.
>> Lipstick Look
Just Kissed Look menjadi tren lipstik yang banyak mewarnai panggung peragaan busana dunia. Beberapa desainer pun menerapkannya ke dalam gaya makeup yang turut menyempurnakan keindahan sebuah peragaan busana di atas panggung runway. Permainan warna yang diterapkan, tidak memenuhi seluruh bagian bibir. Lipstik hanya diaplikasikan di tengah bibir saja. Sisanya hanya di touch-up menggunakan jemari, seperti yang terlihat di show Trussardi.