Tren Rambut 2017, Kombinasi Warna Terang Mirip Semangka

Arisa Mukharliza diperbarui 24 Jan 2017, 14:30 WIB

Jakarta Buah semangka mungkin akan menjadi salah satu menu dessert menyegarkan di tengah cuaca panas. But, have you ever imagine it would wind up as a hair trend? Seperti yang telah FIMELA bahas di beauty trend 2017 sebelumnya, daring colors diprediksi akan menjadi pilihan warna yang populer di awal tahun 2017.

Vivid greens dengan kombinasi warna sweet pinks yang menjadi ciri khas buah musim panas ini turut menjadi pilihan warna yang diprediksi akan banyak diminati. Menjadikannya sebagai warna rambut terbaru, memang butuh keberanian lebih. Buat perempuan yang suka tampil ektrim dan terlihat berbeda, watermelon hair color ini bisa jadi inpirasi warna yang menyenangkan.

Teknik pewarnaan yang digunakan untuk hair look ini, umumnya sama dengan teknik pewarnaan rambut lainnya. Agar warna lebih stand-out, melakukan bleaching akan memberikan hasil terbaik. Perhatikan, proses bleaching pada rambut tidak boleh dilakukan sembarangan. Cara aman yang bisa dilakukan, bleaching rambut di salon terpercaya, dan memang ahli dalam urusan mewarnai rambut. Hasil terbaik lainnya yang bisa dicoba, gunakan teknik pewarnaan rambut "ombre". Ciptakan gradasi warna di tiap helai rambut, untuk menciptakan kesan unik yang tidak membosankan.

Mengaplikasikan warna ini ke dalam gaya rambut, saat diri berjalan di tengah keramaian, dipastikan sang pemilik rambut akan menjadi pusat perhatian. Terlebih saat sinar matahari jatuh tepat di atas kepala, penampilanmu akan terlihat semakin bersinar. Ada yang tertarik untuk mencobanya?

Rekomendasi salon yang bisa dicoba:

Andreas Zhu Salon – Jl. Pluit Putri Raya No. 2B, Jakarta Utara

Blow + Bar – Kemang Village Mall, Lantai 1/32 Jakarta Selatan

 

What's On Fimela