Jakarta Umumnya kita hanya mengetahui, ibadah puasa yang rutin dilakukan oleh umat muslim di bulan Ramadhan, hanya sekedar menahan rasa lapar dan haus saja. Setelah diteliti lebih lanjut, ternyata ada manfaat tersembunyi di balik menjalankan puasa dalam waktu sebulan penuhi ini. Pernah mendengar puasa bermanfaat untuk kecantikan?
Ya! Itu lah rahasia di balik puasa yang masih awam terdengar di telinga kita. Menjalani ibadah puasa selama +/- 14 jam, selain menahan lapar dan haus, tubuhpun turut melakukan kerja dari dalam. Seharian penuh, saat tubuh tidak mendapatkan asupan makanan seperti hari biasanya, tubuh bekerja untuk menetralisir ulang fungsi dari sel-sel tubuh yang rusak. Ingin tahu lebih jelasnya tentang manfaat puasa untuk kecantikan? Sembari menunggu waktu berbuka, baca penjelasannya di bawah ini.
Regenerasi Sel Tubuh Baru
Banyak perubahan yang terjadi pada tubuh saat kita berpuasa. Seperti kulit yang biasanya lembab, akan terasa kering dan terlihat kusam. Bagi kamu yang merasakan hal seperti ini, nggak perlu khawatir. Sel-sel tubuh kita akan segera melakukan regenerasi, dan proses regenerasi sel-sel tubuh tersebut akan lebih cepat dibandingkan saat kita tidak berpuasa. Agar tubuh dapat bekerja dengan maksimal, saat berbuka dan sahur, mengonsumsi makanan bergizi sangat membantu proses kerja dari sel-sel tubuh tersebut.
Detoksifikasi
Detoksifikasi adalah proses pembersihan racun dari dalam tubuh. Racun di dalam tubuh tersebut akan dikeluarkan secara bertahap seperti saat kamu berolahraga. Manfaat detoksifikasi ini sangat baik bagi kesehatan kulit. Kulitmu akan tampak lebih fresh dan bersih. Rutin menjalankan puasa, tidak hanya di bulan Ramadhan, ini juga bermanfaat untuk anti aging, lho. Hal ini terjadi tidak terlepas dari aktivitas tubuh yang melakukan regenerasi pada sel-sel tubuh yang rusak dan mati.
Menjaga Berat Badan
Well, bagi kamu yang sedang atau akan melakukan program penurunan berat badan, puasa adalah cara aman dan menyehatkan. Hal utama yang penting untuk diperhatikan adalah menjaga asupan makanan. Which is, kamu harus mengonsumsi makanan yang berserat, dan mengandung zat besi yang tinggi.
Menjaga Kesehatan Rambut dan Kuku
Dengan mengonsumsi makanan yang berserat dan bergizi, serta cukup mengonsumsi air mineral, kamu cukup membantu tubuhmu untuk bekerja melakukan regenerasi sel tubuh tersebut. Nggak perlu khawatir jika rambut rontok, karena itu merupakan indikasi bahwa tubuhmu sedang mengalami regenerasi. Begitu juga dengan kuku yang terlihat kusam selama puasa. Karena tubuhmu akan segera memperbaiki kerusakan tersebut dengan memperbaharui sel tubuh menjadi baru.
Mata Terlihat Bening dan Bersih
Sebulan menjalani ibadah puasa, coba deh perhatikan kedua bola matamu. Apakah terlihat lebih bersih dan bersinar? Ini terjadi karena proses detoksifikasi yang dilakukan oleh tubuh tadi, Fimelova. Racun yang dikeluarkan oleh tubuh juga mempengaruhi kesehatan mata kita.
Puasa Bermanfaat Untuk Menghambat Penuaan Dini
Dari segi ilmu kesehatan, puasa yang kita lakukan ini merupakan bagian dari trilogi nutrisi. Artinya tubuh sedang melakukan cleansing dan detoksifikasi seperti penjelasan di atas. Selain itu, tubuh juga melakukan proses balancing, di mana tubuh melakukan regenarasi sel-sel tubuh yang rusak dan segera menggantikannya dengan sel tubuh baru. Cara ini juga bermanfaat untuk memperbaiki metabolisme tubuh yang rusak.
Para ahli kedokteran di barat juga menerapkan puasa sebagai salah satu cara bagi para pasiennya yang mengalami over eating sehingga menyebabkan lemak berlebih di dalam tubuh. Dengan melakukan puasa, selain membantu proses regenerasi sel tubuh, detoksifikasi, dan balancing, juga akan membantu kinerja jantung untuk memompa darah. Ini lah sebabnya, mengapa orang yang melakukan puasa dengan benar, pikirannya lebih tenang, emosi lebih stabil, dan awet muda.