Ini Alasan Mengapa Cantik Nggak Perlu Waktu Lama

Arisa Mukharliza diperbarui 06 Mei 2016, 11:00 WIB

Jakarta Merawat wajah diakui memang tak semudah yang dilihat oleh mata, Fimelova. Jika kamu ingin mendapatkan hasil maksimal seperti yang diharapkan, diperlukan keseriusan untuk melakukannya. Tak jarang, banyak perempuan yang mengabaikan pentingnya merawat wajah ini karena alasan waktu yang tak bersahabat. Karena jadwal harian yang super padat, alhasil perawatan wajah yang harusnya tak boleh dilewatkan pun terabaikan.

Well, buat kamu yang nggak punya waktu banyak untuk merawat kulit wajah, namun ingin mendapatkan kulit wajah yang sehat dan terawat, berikut beberapa ritual cantik yang bisa kamu lakukan. Plus, pilihan perawatan ini bisa banget kamu sesuaikan dengan aktivitas harianmu, Fimelova.

 

 

 

2 dari 10 halaman

Next

Takes 3 Minutes

Selalu bersihkan wajah dengan air hangat agar kulit lembab dan pori-pori terbuka. Sapukan pembersih wajah pada area permukaan kulit wajah dengan gerakan memutar sambil dipijat perlahan untuk mengeluarkan sisa kotoran. Jangan lupa bersihkan bagian leher. Jika tidak punya waktu banyak untuk mencuci wajah, kamu bisa gunakan makeup remover dari Biorderma. Wajah nggak perlu dibilas lagi, Fimelova.

3 dari 10 halaman

Next

Takes 10 – 15 Minutes

Gunakan masker wajah secara rutin agar kelembaban kulit kamu tetap terjaga saat mengenakan makeup. Pilih masker yang sesuai dengan kulit wajah kamu.

4 dari 10 halaman

Next

Takes 15 Minutes

Perfect makeup and nice dress tetap tidak terlihat sempurna jika kuku indahmu tidak berwarna. Pilih warna favorit kamu sesuai dress dan acara yang akan dihadiri.

5 dari 10 halaman

Next

Lasts 6 Hours

Beauty balm (BB) cream dan colour-correcting (CC) cream dapat menutupi kekurangan di wajah secara instan dan kandungannya lebih aman untuk dipakai sehari-hari.

6 dari 10 halaman

Next

Lasts 16 Hours

Gunakan maskara yang tahan sepanjang hari jika kamu diburu-buru oleh waktu namun ingin terlihat stunning seharian penuh.

 

7 dari 10 halaman

Next

Lasts 8 Hours

Tidak ada waktu untuk mengganti warna eyeshadow? Aplikasikan smokey eyes berwarna cokelat yang cocok untuk nuansa siang dan malam. Put the lightest shade on the inner corner of your eyes to make it look bigger.

8 dari 10 halaman

Next

Lasts 12 Hours

Bedak wajah dengan efek matte dan berkilau cocok untuk jenis kulit sensitif dan cenderung kering. Your skin needs hydration. This is your new handbag hero.

9 dari 10 halaman

Next

1 Week or more …

Rutin mengaplikasikan serum di wajah dapat membantu mengurangi produksi melanin pada kulit dan menghambat pertumbuhannya kembali. Serum dapat menyamarkan flek hitam dengan maksimal. Bagi kamu yang memiliki jenis kulit kering, serum dapat membantu mengembalikan kesehatan kulit wajahmu. Dengan pemakaian teratur dan benar, dalam waktu kurang +/- 2 minggu kulit sehat bercahaya akan menjadi milik kamu, Fimelova. Keep shining, keep healthy.

10 dari 10 halaman

Next

Takes 1 Month or more …

Jika perawatan biasa tidak cukup untuk mengembalikan cahaya kulit wajahmu, berarti sudah saatnya kamu berkonsultasi ke dokter kulit untuk melakukan perawatan yang lebih intens. Untuk flek yang sudah menebal dan menahun, coba ambil tindak lebih lanjut dengan perawatan intensif dari dokter spesialis, seperti laser treatment, microdermabrasion, dan chemical peeling. Plus, hindari kontak langsung dengan sinar matahari selama seminggu. Gunakan topi lebar atau payung untuk menutupi wajah.