Fimela.com, Jakarta Pernahkah menyalahkan program diet karena kamu nggak juga turun berat badannya? Jangan dulu marah-marah. Soalnya, kamu mungkin sudah menjalani aturan diet tersebut dengan benar. Namun, kegagalan menurunkan berat badan bukan semata-mata karena program dietnya, lho!
Banyak orang yang sudha berusaha makan sayur-sayuran dan juga buah-buahan. Namun, berat badan cuma turun 1-2 kg. Setelah itu, berat badan kembali naik. Atau juga menetap nggak bergerak sama sekali.
Karena hal ini, banyak orang yang akhirnya menyerah untuk menjalani suatu diet. Mereka lantas pindah ke diet jenis lain. Tapi, sayangnya, lagi-lagi diet tak berhasil.
Diet dengan makan makanan sehat justru malah nggak bikin kamu kurus. Dari pada menyalahi diet atau kondisi, lebih baik kamu lihat apa saja makanan yang selama ini kamu makan.
Jangan salah, makanan yang kamu kira sehat ternyata mengandung banyak gula dan juga kalori, lho! Sehat, sih, tapi kalau kebanyakan justru bikin kamu gemuk!
What's On Fimela
powered by
1. Avokad
Avokad atau lebih dikenal dengan alpukat, merupakan buah yang sangat bergizi dan sehat. Dilansir dari Men's Journal, avokad mengandung 10 gram serat dan lebih dari 2 kali lebih banyak potasium dari pada sebuah pisang.
Meskipun selama ini dikenal sebagai buah yang bisa mengurangi jumlah lemak dalam tubuh, namun avokad juga mengandung lemak yang sangat tinggi. Kadang, orang terlalu banyak mengonsumsi avokad, hingga berat badannya nggak kunjung turun.
2. Protein Bar
Protein bar, camilan yang katanya lebih baik dari camilan lain. Ya, sih! Camilan ini memang lebih baik kalau dibandingkan dengan ciki atau cokelat yang penuh dengan gula.
Namun, protein bar ini juga mengandung banyak lemak dan juga gula. Kalau kamu mau, kamu makan setengah dari protein bar saja. Atau lebih baik cari camilan lain yang lebih kecil kalorinya.
3. Buah Kering
Banyak cewek yang memilih untuk ngemil buah. Tapi sayangnya, mereka nggak memilih buah segar, melainkan buah yang sudah dikeringkan. Buah kering seperti kismis, kiwi kering, kurma, dan lainnya, memang buah.
Tapi, buah yang sudah dikeringkan mengandung banyak gula. Jadi, sama saja kamu memakan camilan manis seperti cokelat atau juga cheese cake.