Jakarta Memasuki usia 30, tanda-tanda penuaan mulai nampak di wajah kita. Tanda-tanda penuaan seperti kerutan yang muncul di daerah mata, kening, mulut, munculnya noda-noda hitam pada wajah dan garis halus di beberapa bagian wajah menjadi 'aging signs' yang harus kita waspadai.
Tidak heran, para perempuan akhirnya melakukan berbagai bentuk treatment untuk mengatasinya. Hal ini sebenarnya tidak apa-apa karena memang perkembangan teknologi kecantikan memungkinkan treatment anti aging berhasil dengan baik. Yang terpenting adalah melakukan pencegahan sejak dini, Fimelova.
Dermatologis dr. Lilik Norawati SpKK, mengatakan, sayangnya perawatan anti aging yang dilakukan hanya fokus pada bagian wajah saja. Padahal tanda-tanda penuaan tidak hanya muncul pada area mata dan dahi saja. Daerah di sekitar rahang dan leher juga mudah menjadi tempat munculnya tanda-tanda penuaan.
"Tidak hanya wajah yang bisa mengalami penuaan, bagian rahang dan leher atau yang lebih sering disebut dengan area Y-zone juga berkontribusi dalam membentuk proses penuaan. Kulit di daerah rahang dan leher memang lebih tipis daripada kulit di area wajah. Hal inilah yang dapat menjadikan daerah rahang dan leher bisa mengalami tanda-tanda penuaan," ujarnya dalam sebuah diskusi pada Kamis (10/9).
Lebih lanjut, perempuan yang akrab disapa Nora ini mengatakan, faktor genetik sangat berperan dalam proses penuaan seseorang. Kalau dalam keluarga ada bakat aging yang lebih dini, maka perlu dilakukan perawatan lebih dini lagi untuk mencegahnya.
Perempuan berhijab ini juga mengatakan, jaringan kulit pada leher cenderung lebih tipis dan lebih jarang mengeluarkan minyak. Maka dari itu, proses penuaan sebenarnya justru terjadi lebih cepat di area tersebut. Tetapi sayangnya daerah Y-zone jarang mendapatkan perawatan intensif.
Maka dari itu, Fimelova, kamu disarankan untuk rutin melembapkan kulit leher dengan menggunakan pelembap yang telah diuji coba secara dermatologi dan bebas parfum. Ada nih kebiasaan yang kamu harus hindari, yaitu menyemprotkan parfum di area rahang dan leher. Soalnya hal ini dapat membuat kulit di area tersebut teriritasi dan menjadi salah satu penyebab kulit leher menjadi cepat menua.