Selalu ada Cara untuk Menghemat Biaya Pernikahan

Vera Erwaty Ismainy diperbarui 14 Sep 2015, 15:00 WIB

 

 

Jakarta Merencanakan pernikahan tidaklah mudah. Apalagi saat kamu dan pasangan harus menentukan anggaran pernikahan yang harus ditepati. Namun jangan khawatir, apapun konsep pernikahan yang sudah kamu pilih, selalu ada ruang dan kesempatan untuk bisa berhemat. Berikut ini beberapa saran jitu yang akan memudahkan persiapanmu.

 

 1.  Hindari Akhir Pekan

 

Pernikahan tidak selalu harus dilaksanakan di akhir pekan. Mengapa tidak mengatur pernikahan di hari Jumat yang juga berdekatan dengan akhir pekan. Untuk tempat pesta pernikahan, hari Jumat adalah pilihan alternatif yang lebih terjangkau dibandingkan dengan Sabtu atau Minggu yang sangat populer.  Kamu bisa mengatur upacara pernikahan di pagi hari, lalu resepsi di malam harinya. Sehingga tamu undangan dapat menghadiri resepsi pernikahan setelah jam kantor usai. 

 

2.  Undang Orang Terdekat

 

Membatasi jumlah tamu bukanlah perkara yang mudah. Buatlah skala prioritas dari keluarga terdekat hingga sahabat yang benar benar kamu dan pasangan inginkan untuk hadir. Tamu yang lebih sedikit tentu akan menghemat biaya pernikahan. Kamu bisa memilih venue dan katering pernikahan sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, kamu dan pasangan pun dapat berinteraksi dengan lebih nyaman dan meninggalkan kesan lebih mendalam bagi para tamu yang hadir.

 

3.  Efisiensi Tempat dan Waktu

 

Minta wedding planner pilihanmu untuk mengatur upacara pernikahan dan resepsi, diselenggarakan di lokasi yang sama dengan waktu yang berdekatan. Dengan susunan acara yang efisien, kamu akan menghemat biaya sewa venue, dekorasi hingga fotografer pernikahan. Kalau kamu menginginkan resepsi pernikahan di malam hari, maka upacara pernikahan bisa berlangsung beberapa jam sebelum resepsi berlangsung. Tanpa mengubah dekorasi pernikahan, suasana setelah matahari terbenam sudah memberikan kesan lebih romantis setelah upacara pernikahan usai dilaksanakan. 

 

Foto: Thinkstock 

Penulis: Aulia Fitrisari