Jakarta Tidak selamanya berita hengkangnya seorang konseptor rumah mode menjadi berita yang menyedihkan. Fashion always needs refreshment. Satu, dua atau bahkan tiga dekade dipimpin oleh satu orang creative director yang sama bisa berujung pada koleksi musiman yang monoton.
Keputusan Frida Giannini untuk keluar dari rumah mode Gucci awalnya memang cukup menyedihkan. Tapi setelah Alessandro Michele ditunjuk sebagai suksesornya, maka tak ada alasan lagi untuk lama-lama berlarut dalam kekecewaan. Toh, di koleksi keduanya untuk Gucci ini, Alesssandro Michele sudah membuktikan bahwa karyanya bisa makin membawa Gucci bersaing di kelas high-end brand.
Mengikuti jejak pesaingnya, Chanel, Dior, dan Louis Vuitton, Gucci tidak ingin koleksi Resort 2016 menjadi koleksi yang tidak memorable. Rumah mode Italia ini menerbangkan para fashionista dari berbagai negara untuk datang ke kota New York, tepatnya di Chelsea Gallery Space.
Show ini dibalut dalam konsep yang unik. Walaupun lokasinya terbilang tidak extravagant, tapi Alessandro Michelle bisa mengemasnya menjadi sesuatu yang berbeda. Para model memasuki venue setelah menyeberang jalan. Sebanyak 62 gaya womenswear dan menswear diperagakan. Nuansanya sedikit mengikuti koleksi musim sebelumnya. Vintage, tapi tidak sepenuhnya jadul. Alessandro Michele seakan menegaskan, siapapun yang pakai nggak akan terkesan out-of-style.
Mulai dari look pertama, Gucci menampilkan dress dengan motif yang biasa kita lihat di era tahun 70-an, dengan detail lipit dan hiasan di sekitar kerah. Tentu saja tanpa lengan balon. Percampuran gaya tersebut menghasilkan sebuah look yang masih modern. Kemudian deretan-deretan 2-piece juga terus diperlihatkan. Kebanyakan mengenakan aksen kerah. Seakan mengenakan statement necklace saja.
Di beberapa look, Alessandro Michele menciptakan gaya preppy, lengkap dengan blazer, kemeja putih berkerah bow tie, dan rok senada. Seperti membayangkan perempuan di tahun 70-an bereinkarnasi. Kemudian palet Gucci untuk koleksi Resort 2016 ini tidak terpaku pada warna tertentu. Bisa dikatakan hampir semua warna terlihat. Mulai dari yang vibrant hingga ke warna pastel. Di beberapa look terakhir, beberapa model juga mengenakan topi beret dan kacamata bening yang classy.
Lewat koleksi Gucci yang eksentrik ini, banyak yang mengatakan bahwa Alessandro Michele menemukan esensi gaya yang baru buat Gucci. Tidak membosankan dan sekali lagi hadir berbeda di tengah-tengah industri fashion yang mulai terasa monoton ini.