Lipstik Unik Berbentuk Ukiran Wajah Seharga Belasan Juta

Arisa Mukharliza diperbarui 09 Jun 2015, 11:00 WIB

Jakarta Kalau berkunjung ke kosmetik favorit, biasanya kita hanya melihat tiga desain lipstik yang berbeda, yaitu oval, segitiga atau meruncing, dan liquid. Kali ini beberapa brand kosmetik ternama seperti M.A.C dan Shu Uemura, bekerjasama dengan seorang fashion designer sekaligus illustrator, May Sum, untuk menciptakan desain lipstik unik yang terinspirasi dari karya seni patung yang pernah dibuatnya, Fimelova.

The Floral Collection, adalah nama dari lipstik karya May Sum yang berbentuk kepala manusia. Sebenarnya, ini bukanlah kali pertama May Sum menciptakan lisptik berbentuk kepala manusia. Sebelumnya, May Sum pernah membuat lipstik dengan desain wajah beberapa selebriti, salah satunya adalah Lady Gaga.

Kali ini, May Sum kembali mengasah kreatifitasnya dengan menciptakan beberapa desain lipstik berbentuk kepala dan wajah selebriti hollywood dan juga beberapa deretan perempuan inspiratif, seperti Putri Diana dan Victoria Beckham.

Menariknya lagi, lipstik yang dominan dengan warna merah ini mengambil bahan material dari pewarna yang berasal dari warna bunga alami. Buat kamu yang ingin memiliki lipstik dengan desain wajah sendiri, juga bisa lho, Fimelova. Biaya yang perlu kamu sediakan untuk memiliki lipstik dengan ukiran wajahmu sendiri adalah senilai 875 USD, atau berkisar 11 Juta rupiah.

Well, anyone?

What's On Fimela