Jakarta IOMA yang merupakan skincare revolusioner asal Perancis berbasis teknologi ini memperkenalkan Ma Crème sebagai produk terbarunya. Personalized facial skincare yang mengandung 40.257 kemungkinan kombinasi formula unik bagi setiap jenis kulit. Peluncuran produk terbaru ini juga menandai satu tahun perjalanan IOMA di Indonesia sejak 2014 yang lalu.
Founder dan CEO IOMA, Jean Michel Karam mengatakan, karena terdiri dari 40.257 kemungkinan kombinasi formula, Ma Crème adalah kombinasi antara serum dan active base yang hadir dalam dua versi yaitu Ma Crème Jour dan Ma Crème Nuit. Ma Crème Jour adalah jenis produk dengan bentuk liquid yang ringan untuk di pagi hari. Sementara itu Ma Crème Nuit adalah jenis produk dengan format krim lembut untuk digunakan pada malam hari. Jadi, kamu bisa merawat kulitmu dari pagi ke malam, Fimelova.
“Ma Crème didesain berdasarkan riset, ilmu pengetahuan dan teknologi. Kami tidak membuat produk berdasarkan persepsi,” ungkap Jean Michel. Jean Michel menambahkan, Ma Crème memiliki dua fungsi utama yaitu hydration dan regeneration. Selain itu, skincare yang diracik setelah mengetahui kebutuhan pelanggannya ini dikatakan dapat terukur hasilnya dalam penggunaan selama empat minggu saja. Cepat, bukan?
Fimelova, saat kamu mendatangi outlet IOMA, para beauty advisor IOMA akan mengajakmu memeriksakan kondisi kulitmu menggunakan sebuah alat berwarna putih dan berbentuk bulat. Alat ini selanjutnya akan memotret wajahmu sebanyak lima kali dengan jenis cahaya yang berbeda dan memeriksa beberapa area wajahmu seperti pipi, kulit dibawah mata dan dahi.
Dalam waktu singkat, alat ini akan memaparkan kelebihan dan kekurangan kulitmu dengan beberapa parameter seperti kelembaban, kulit mati, garis halus, kerutan, kulit kendur, kemerahan, aktivitas bakteri,pori-pori tersumbat, kerusakan akibat UV, kantung mata dan kelopak, lingkaran hitam dan garis halus mata. Singkatnya, semua masalah kulit yang dihadapi perempuan urban. Setelah itu barulah para beauty advisor akan meracik Ma Crème yang disesuaikan dengan kebutuhan kulitmu, untuk penggunaan pagi dan malam.
Kedengaran seperti produk perawatan kulit yang sangat mengenal kondisi kulit kamu.