Aroma Perawatan Tubuh ini Dapat Meningkatkan Rasa Percaya Diri Kamu

Arisa Mukharliza diperbarui 05 Mar 2015, 13:00 WIB

Jakarta Perlengkapan kecantikan kaum perempuan seperti sabun, body mist, dan parfum ibarat senjata yang tidak bisa dilepaskan di medan perang ya, Fimelova. Sebagian perempuan mengaku memiliki aroma tubuh yang wangi dapat meningkatkan kepercayaan diri mereka. Kemudian ini menjadi alasan bagi kaum perempuan untuk memiliki banyak perlengkapan kecantikan, kamu juga, Fimelova?
 
Jika iya, berikut kami rekomendasikan salah satu produk perawatan tubuh yang siap untuk memanjakan kamu dengan berbagai macam jenis aroma pewangi yang terkandung di tiap produknya. Bath & Body Works, brand yang berasal dari North American ini kini hadir di Grand Indonesia store, Fimelova. Saat berkunjung ke acara grand opening Bath & Body Works, kita sudah disambut ramah oleh sentuhan aroma dari berbagai jenis varian produk yang tersedia, seperti White Barn Home Fragrance, Bath & Body Works Hand Soap & Sanitizers, and last but not least Aromatherapy and True Blue Spa.
 
Melirik tiap packaging produk Bath & Body Works yang tersedia di dalam store, tampilannya sangat klasik, Fimelova. Jadi sangat mudah untuk dibawa bepergian jauh seperti traveling. Ukuran kemasan produk juga tidak terlalu besar. Buat kamu yang merasa wajib membawa pewangi tubuh seperti ini saat keluar rumah, Bath & Body Works dapat menjadi pilihan yang menarik. Berada di dalam Bath & Body Works store ini sangat nyaman sekali lho, kami pun betah berlama-lama di sana. Penasaran ingin mencoba? Yuk kita intip beberapa produk Bath & Body Works yang berhasil membuat kami jatuh cinta akan aromanya yang juga tahan lama, Fimelova.

And here they are, our favorite products to try :

Body Lotion - FOREVER RED & MAD ABOUT YOU

Parfume - MAD ABOUT YOU & FOREVER RED

WICK CANDEL