Bebaskan Alter Ego Kamu Lewat Koleksi Makeup Ini!

Arisa Mukharliza diperbarui 02 Mar 2015, 11:00 WIB

Jakarta Apakah kamu sering mengeluh dengan makeup yang tidak tahan lama setelah menempel di wajah? Terlebih jika kamu memiliki jenis kulit yang berminyak, tentu masalah seperti ini cukup sering mengganggu ya, Fimelova. Mengingat acara yang akan kita kunjungi berjalan sangat lama, makeup pada wajah harus tetap kelihatan fresh dong.

Mungkin alternatif yang satu ini bisa membantu kamu, Fimelova. ILLAMASQUA, salah satu brand kosmetik favorit di London yang makeup-nya terkenal lebih tahan lama di wajah kini hadir di Indonesia! Salah satu kosmetik yang ditunggu-tunggu oleh pencinta makeup dan beauty di Indonesia ini akan memanjakan kamu dengan pilihan warna yang bervariatif.

Sebelum mencoba produk kosmetik ini, yuk kita kenali terlebih dahulu, ILLAMASQUA itu artinya apa sih?
 
ILLAMASQUA adalah penggabungan dua kata yang terinspirasi dari ‘Illusion’ dan ‘Masquerade’. Mengapa ide tersebut tercipta? Karena ILLAMASQUA percaya bahwa dalam setiap diri manusia memiliki ‘alter ego’ pada dirinya. Nah, bagi kamu yang senang dengan gaya makeup wajah yang lebih atraktif dan berani tampil beda, ILLAMASQUA menarik untuk dicoba, Fimelova. Produk makeup yang sangat dicari dari produk makeup ILLAMASQUA ini yaitu red lipstickmaneater dan blush on shimmering, did you wanna try?

 

ILLAMASQUA Eyebrowcake (PEEK)

ILLAMASQUA Purepigment (ORE)

 

ILLAMASQUA Face and Body Cream Blusher (DIXIE)

 

 

ILLAMASQUA Powder Eyeshadow (SLINK)

 

ILLAMASQUA Precisionink (ABYSS)

 

ILLAMASQUA Lips Maneater

 

What's On Fimela