Jakarta Tahun 2014 belum berakhir, masih ada waktu untuk merencanakan liburan. London adalah pilihan yang tepat bila kamu ingin mengunjungi sebuah kota yang kuat dengan keindahan seni yang dibalut dengan kekuatan sejarah yang menarik.
Mengingat kamu harus melewati puluhan ribu kilometer jarak di udara, pemilihan maskapai yang tepat sangat perlu disiasati. Solusi terkini adalah menggunakan penerbangan Jakarta-London via Amsterdam dengan Garuda Indonesia. Jalur penerbangan terbaru dari Garuda Indonesia ini menjadi satu-satunya jalur penerbangan langsung (direct) dari Indonesia menuju Eropa yang tercepat, nyaman, dan efisien.
Komisaris KapanLagi Network, Dian Muljadi, membagi pengalamannya menggunakan rute perjalanan ini saat menghadiri London Fashion Week SS15 beberapa waktu lalu, �One of my favorite relaxing activity is on a long flight trip. Tenang dan tidak ada gangguan. Saya jadi memiliki waktu banyak untuk membaca buku atau sekadar istirahat. Memilih maskapai penerbangan yang tepat sangat penting bagi saya. Harus nyaman, memiliki privacy, tentunya menyuguhkan hidangan yang lezat di lidah �saya sangat menyukai makanan Indonesia�dan tidak kalah penting pelayanan yang bagus tentunya,� jelasnya. �Itu mengapa saya sangat senang Garuda Indonesia kini memiliki jalur penerbangan langsung ke London, salah satu destinasi favorit saya. Saat menghadiri LFW kemarin bersama tim FIMELA.com, saya sangat menikmati penerbangan Jakarta-London-Jakarta. Terlebih merasa homy dengan pelayanan Business Class yang ada,� tambahnya.
Tiap minggunya, Garuda Indonesia akan memberikan pelayanan lima kali penerbangan, yaitu di hari Senin, Rabu, Jumat, Sabtu, dan Minggu menggunakan pesawat Boeing 777-300ER. Menariknya, armada ini dilengkapi dengan layanan inflight connectivity yang menunjang urusan bisnis tetap berjalan lancar karena dimungkinkan terkoneksi dengan internet. Selain itu, penumpang bisa menikmati layanan enam channel internasional melalui Live TV. Khusus bagi penumpang first class, bisa nikmati pelayanan Chef on Board. Semua terobosan layanan tadi membuat kamu nyaman berada di udara selama 14 jam penerbangan!
Fitriandini Wiana selaku Content Director of FIMELA Network mengaku sangat terbantu dengan layanan inflight connectivity di penerbangan ini. �Begitu on board, saya bisa langsung menggunakan fasilitas wifi yang memungkinkan saya untuk tetap keep up dengan pekerjaan di kantor. Hal lain yang paling saya suka dalam penerbangan ke London ini adalah hidangan makannya yang variatif dengan cita rasa Asia, penyajiannya yang cantik dan rasanya yang enak. Kunjungan tugas singkat ke London pun jadi tidak terasa melelahkan karena perjalanan pulang dan pergi tidak menyita energi,� jelasnya.
Selain memiliki banyak tempat seni nan bersejarah, kota London dikenal memiliki kekuatan lain, yaitu menjadi pusat pendidikan terbaik dan terbesar di Eropa. Banyak lulusan berkualitas dihasilkan dari 43 universitas yang tersebar di London. Bahkan, University College London (UCL) masuk dalam jajaran ke-4 universitas terbaik di dunia. Selebihnya ada Imperial College London, King�s College London dan lainnya. Bagi yang ingin membekali diri dengan pendidikan yang tepercaya di Eropa, Kota London tampaknya sudah paling pas untuk diincar.
Tinggal pilih saja, Fimelova, apakah ingin mengunjungi London buat melihat lebih dekat akan kebudayaan seninya atau justru memilih untuk mencicipi pendidikan yang terbukti berkualitas? Apapun itu, Garuda Indonesia siap memberikan penerbangan yang cepat, nyaman dan efisien menuju London! Informasi lebih lanjut klik di sini.