Dijanjikan Pekerjaan, Ayu Azhari Malah Terseret Kasus Suap Impor Daging

Fimela Editor diperbarui 02 Mei 2013, 09:59 WIB

Politik dan seleb, saat ini keduanya seolah tak terpisahkan, entah keuntungan apa yang didapat oleh kedua belah pihak. Lama absen dari dunia hiburan, Ayu Azhari kini justru kembali muncul di layar kaca bersamaan dengan kasus suap daging impor yang tengah merebak.

Kemarin (1/5) Ayu bersama kuasa hukumnya terlihat datang ke kantor KPK untuk memenuhi panggilan. Sebelumnya, kasus daging impor yang terkait petinggi sebuah partai ini memang sudah terbuka pada awal tahun 2013. Belum juga menemukan titik terang, salah satu anggota keluarga Azhari malah terseret kasus suap yang diduga berjumlah hingga 40 milyar rupiah.

Ayu diperiksa sebagai saksi oleh KPK selama 7 jam dengan didampingi oleh kuasa hukumnya. Ayu mengaku dalam kasus ini ia hanyalah korban tersangka utama kasus suap daging, Ahmad Fathanah. Ayu Azhari mengatakan ia baru mengenal Ahmad Fathanah akhir tahun lalu dan sempat beberapa kali bertemu untuk masalah pekerjaan.

Ayu dan kuasa hukumnya menekankan bahwa pertemuannya dengan Ahmad Fathanah sekadar urusan pekerjaan yang terkait dengan profesinya sebagai penyanyi. “Di sini saya adalalh korban, korban janji-janji pekerjaan yang akan diberikan. Ahmad Fathanah berjanji memberikan pekerjaan dalam acara promosi di daerah dan pemilihan kepala daerah (pilkada) di beberapa kota,” ujar Ayu usai menjalani pemeriksaan.

Namun sayang, ternyata pekerjaan yang dijanjikan belum terjadi ini malah membuat Ayu ikut terseret ke dalam lingkaran kasus suap impor daging. Semoga keterlibatan Ayu memang sebatas antara seorang seniman dan klien.

What's On Fimela