Next
Saat ini, tempat usaha bukan lagi masalah utama untuk membuka usaha. Dengan memanfaatkan fasilitas teknologi yang mumpuni dan juga internet yang sudah menjangkau sebagian besar wilayah Indonesia, kita bisa mulai mengubah bisnis yang masih berupa ‘ide’ menjadi sebuah bisnis nyata. Online store merupakan satu contoh nyata bisnis yang dibangun dengan mengandalkan kekuatan internet dan mengoptimalkan kemajuan teknologi.
What's On Fimela
powered by
Next
Bukan hanya untuk merintis usaha, namun keberadaan teknologi yang didukung oleh internet juga bisa digunakan sebagai media promo “gratis” untuk membesarkan bisnis-bisnis kita. Banyaknya para pemilik usaha yang sadar akan fungsi teknologi yang semakin meluas maka mereka pun tidak segan untuk mengoptimalkan penggunaan teknologi dan internet sebagai alat promosi. Social media adalah salah satu contoh media promosi yang banyak digunakan para pengusaha untuk mengiklankan produk-produk mereka tanpa harus membayar pajak retribusi.
Next
“Salah satu media promosi yang saya gunakan adalah Twitter, baik dengan menggunakan akun pribadi saya maupun melalui akun resmi yang saya buat untuk GreatDay Indonesia. Dan memang salah satu cara yang saya gunakan untuk meyakinkan konsumen terhadap kualitas produk yang saya tawarkan adalah melalui aktivitas social media kami. Sebisa mungkin kami nggak melulu melakukan hard selling di Twitter, tapi sesekali juga berbagi pengetahuan tentang produk kami. Melalui cara berkomunikasi yang tidak murahan di social media saya pikir bisa membantu untuk mengembangkan usaha saya yang baru berusia 5 bulan ini. Perlahan brand image dan brand awareness pun dengan sendirinya akan terbentuk,” Prabu berbagi saat dihubungi FIMELA.com lewat telepon. Jika mereka bisa mulai merealisasikan dan mengembangkan usaha mereka dengan mengoptimalkan teknologi yang tersedia saat ini, kenapa kamu tidak?
Next
Dalam kompetisi tersebut, kamu akan bersaing dengan para perempuan cerdas, kreatif, dan berbakat lainnya dari seluruh Indonesia yang akan berlomba memperjuangkan ide bisnis mereka untuk direalisasikan menjadi bisnis nyata. Mau tahu lebih banyak lagi tentang Indonesia WomenPreneur Competition dan ingin ambil bagian di dalamnya? Buruan klik di sini!