Next
Sederet tukang bakso mungkin bisa kamu temui, baik di pinggir jalan maupun di pusat-pusat perbelanjaan. Tapi, bakso dari kedai mana saja sih yang wajib kamu cicipi satu per satu. Sebagai pencinta bakso, rasanya sebagai pencinta bakso, kamu wajib tahu bakso mana saja yang layak untuk masuk ke dalam daftar buruanmu.
Buat kamu mahasiswa atau yang tinggal di wilayah Depok, pasti sudah nggak asing mendengar bakso yang satu ini, Bakso Ajaib. Kedai Bakso Ajaib terletak di Jalan Margonda Raya, kalau dari arah Depok menuju Jakarta, kamu pasti akan melewati kedai bakso ini. letaknya tidak terlalu jauh dari Tugu Selamat Datang kota Depok.
Bakso ini sebenarnya sama seperti bakso isi biasa. Lantas mengapa apa yang membuat bakso ini istimewa dan disebut Bakso Ajaib? Saat memesan seporsi Bakso Ajaib makan kita hanya akan menerima satu buah bakso. Yup, Bakso Ajaib ini berukuran jumbo karena dalam satu buah bakso kita akan menemukan keju, daging cincang, dan urat sapi sekaligus. Jadi, kamu nggak perlu takut nggak akan kenyang walaupun hanya mencicipi satu buah Bakso Ajaib.
Bakso Ajaib buka sejak pukul 10.00 hingga 21.00. Tapi, jika kamu memang ingin mencicipi Bakso Ajaib, sebaiknya datang lebih awal. Kalau datang saat hari sudah gelap, apalagi di akhir pekan, jangan harap kamu bisa mencicipi bakso yang satu ini. Satu porsi Bakso Ajaib dibanderol harga Rp13.000,-.
Bakso Ajaib
Jln. Margonda Raya, Depok
Next
Buat yang ingin menikmati bakso dengan rasa daging asli, kamu nggak boleh melewatkan Bakso Afung ini. Bakso Afung terdiri dua jenis, yakni bakso urat dan bakso halus. Kedua jenis bakso ini sama-sama menawarkan rasa daging asli dengan ukuran yang cukup besar, untuk bakso halus hadir dalam bentuk yang agak pipih sedangkan bakso urat berbentuk bulat sempurna. Sensasi bakso garing pun akan kamu dapatkan ketika menikmati bakso halus.
Bakso A Fung terdiri dari beberapa variasi sajian, mulai dari Bakso Tahu hingga Bakso Babat. Untuk harga semangkuk Bakso A Fung memang agak sedikit lebih mahal dibandingkan bakso lainnya, setidaknya kamu harus merogoh kocek Rp28.000,- untuk sekali menikmati seporsi Bakso A Fung.
Rasa gurih pada kuah bakso berasal dari bawang putih yang sangat kuat. Dan untuk memberikan rasa asam, bakso ini selalu disajikan dengan satu buah jeruk Pontianak sebagai pengganti cuka. Bakso A Fung bisa kamu temukan di berbagai pusat perbelanjaan di Jakarta.
Bakso A Fung
Grand Indonesia, Sky Bridge 3rd Fl Unit IE - N
Jln. M.H. Thamrin No. 1, Jakarta
Next
Nah, kalau untuk bakso yang satu ini, sejak kali pertama keluar memang sudah menjadi bahan pembicaraan. Bakso Sehat Bakso Atom menawarkan ragam bakso isi dengan ukuran yang cukup besar. Mulai dari bakso isi telur, bakso isi sum-sum, bakso isi keju, bakso buntal hingga baksi isi otak sapi. Berbeda dengan bakso di tempat lain yang dijual per porsi, bakso di sini dijual satuan. Nggak heran sih mengingat bakso yang ditawarkan dalam ukuran cukup besar.
Kalau kamu mampir ke sini, kamu wajib mencicipi Bakso Sutra (bakso isi otak sapi) dan juga Bakso Sumsum. Kenapa? Karena kedua jenis bakso ini hanya ditawarkan di Bakso Atom. Sedangkan untuk bakso keju dan bakso isi telur rasanya bisa kamu cicipi di tempat lain.
Satu buah bakso dihargai Rp9.000,- biasanya satu orang cukup mengonsumsi tiga buah bakso untuk satu kali makan. Oh iya, sebagai pelengkap, di sini hanya disajikan soun. Kamu harus menambah Rp1.000,- untuk tambahan soun, tapi kamu bisa mengambil soun sepuasnya. Bakso Atom hadir di beberapa tempat, misalnya saja di Thamrin City dan di wilayah Cempaka Putih Tengah, Jakarta Pusat.
Bakso Sehat Bakso Atom
Jln. Kebayoran Lama No. 26, Jakarta Selatan
Jln. Bulungan No. 23, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Next
Buat kamu yang tinggal atau bekerja di daerah Jakarta Selatan, pasti tahu kalau Blok S adalah salah satu surga makanan di Selatan. Ya, semakin malam, tempat ini akan semakin ramai dikunjungi. Nah, salah satu tempat makan yang terkenal di daerah ini adalah bakso yang terkenal dengan Bakso Pak Kumis Blok S.
Berbeda dari bakso yang biasanya tersaji di etalase, Bakso Blok S langsung tersaji dalam dua buah panci bakso berukuran besar. Kita bisa melihat langsung bagaimana bakso-bakso tersebut berkumpul dalam panci besar. Sama seperti Bakso Atom, bakso di sini pun dijual satuan seharga Rp7.000,-. Jangan khawatir karena ukuran bakso juga cukup besar.
Untuk menikmati Bakso Blok S, kita tinggal mengambil mangkuk yang sudah disediakan dan antre di depan panci bakso untuk menunggu jatah bakso. Hm, bisa dibilang seperti tahanan yang sedang antre mengambil jatah makan mungkin. Setelah mendapatkan bakso di dalam mangkuk, kita bisa lengsungn meracik bumbu sendiri, mulai dari daun seledri, sambal, garam, hingga kecap. Karena bakso yang kita terima disajikan polos.
Bakso Pak Kumis Blok S
Samping Lapangan Blok-S, Kebayoran Baru
Next
Dibandingkan dengan kedai-kedai bakso lainnya, kedai Bakso Arsad memang kurangn familiar. Tapi, jangan salah karena rasa bakso yang ditawarkan di kedai bakso yang terletak di Jalan Mardani Raya, tidak jauh dari SMP N 2 Jakarta, menawarkan rasa bakso daging asli yang tidak kalah dibandingkan dengan kedai bakso ternama.
Bakso Arsad hanya menawarkan dua jenis bakso, Bakso Urat dan Bakso Telur. Saat mencicipi Bakso Arsad, disarankan kamu untuk lebih memilih Bakso Telur. Kenapa? Karena berbeda dari Bakso Telur di tempat lain yang relatif dibungkus dengan balutan daging bakso tipis, Bakso Telur Arsad adalah satu butir telur utuh yang dibungkus balutan daging bakso yang cukup tebal. Jadi, kamu nggak hanya akan mendapat sensasi makan telur ketika mencicipi bakso ini.
Bakso Arsad nggak pernah sepi pengunjung, terlebih saat akhir pekan dan saat musim hujan seperti ini. satu porsi Bakso Arsad dihargai Rp12.000,-. Jangan coba-coba datang ke sini pada malam hari saat akhir pekan kalau kamu nggak ingin merasakan risiko antre di depan kios bakso untuk bisa duduk dan mencicipi Bakso Arsad.
Bakso Arsad
Jln. Mardani Raya, Jakarta Pusat