Kabar Baik untuk Online Shopper, ebay Masuk Indonesia

Fimela Editor diperbarui 19 Apr 2012, 06:50 WIB
2 dari 3 halaman

Next

Kemajuan dunia internet secara pesat membuat sistem online naik daun, baik di Indonesia maupun di dunia. Media, perbankan, dan jual-beli pun semakin banyak dilakukan secara online. Atas nama efisiensi waktu dan kemudahan maka semakin banyak juga orang yang online.

Buat para shopaholic, online store atau e-commerce merupakan salah satu alternatif belanja yang mulai digemari sejak beberapa tahun lalu. Buktinya, saat ini semakin banyak orang yang membuka bisnis secara online. Tak perlu melirik jauh, di Facebook pun tidak sedikit orang yang menggunakan akun pribadi untuk berjualan. Karena bisnis online bisa dikatakan sebagai cara yang paling mudah dan tidak memerlukan biaya besar untuk berbisnis.

Mereka yang gila belanja secara online, pastinya sudah nggak asing lagi dengan e-commerce terbesar di dunia, ebay. Yup, melalui situs ini kita dimungkinkan untuk membeli barang dari seluruh orang di dunia yang terkoneksi dengan ebay, mulai dari barang elektronik hingga sepatu dari berbagai merk.

3 dari 3 halaman

Next

Melihat Indonesia sebagai potensi pasar besar, sekitar 17% transaksi berasal dari Indonesia maka ebay pun nggak ragu menggandeng PT Telkom dan melakukan ekspansi ke Indonesia dengan membuka id.ebay.com. Sama seperti seperti situs ebay yang ada, id.ebay pun memungkinkan kamu untuk mengakses berbagai barang yang berasal dari berbagai belahan dunia.

“Saya sudah mulai belanja di ebay sekitar 2 tahun lalu. Awalnya saya tertarik belanja di sana karena seru dan merasa tertantang dengan pembelian sistem lelang dan akhirnya keterusan sampai sekarang. Saya belum dengar berita tentang masuknya ebay di Indonesia. Tapi, yang pasti hhadirnya id.ebay kayaknya akan semakin mempermudah kita para pengguna ebay ya. Saya belum tahu tentang ini jadi saya belum mengecek secara detail seperti apa id.ebay,” Irma, 27, karyawan bank swasta.

Antusiasme masyarakat Indonesia untuk belanja online di situs ebay mulai terlihat memuncak sekitar tahun 2006. Pada dasarnya cara kerja ebay dan id.ebay tidak jauh berbeda dari situs ebay yang telah ada sebelumnya. Seperti situs ebay yang telah hadir sebelumnya, ebay Indonesia juga menggunakan sistem jual secara lelang. Kalau kamu pengguna setia ebay, kamu nggak perlu membuat akun baru dan bisa menggunakan akun lama kamu untuk melihat barang-barang yang tersedia di id.ebay.

 “Jujur saya sudah mendengar berita tenang id.ebay, tapi belum sempat cek lokasi sampai saat ini. Nggak heran juga sih ebay masuk ke Indonesia karena dunia online di Indonesia saat ini memang sedang berkembang pesat ditambah dengan sifat konsumtif penduduk Indonesia. Jadi, pastinya Indonesia adalah ladang subur bagi para pengusaha online. Justru ini pertanda baik untuk citra Indonesia di mata dunia,” Devi, 25, Mahasiswa S-2.

Dan yang pasti dengan kehadiran id.ebay maka para penggila belanja online store pun akan semakin disediakan banyak pilihan dan kemudahan. Sekarang, tinggal kamu yang menentukan. Penasaran seperti apa rasanya menjadi bagian dari id.ebay? Kamu bisa segera coba log in dengan menggunakan akun ebay yang sudah kamu miliki.