Diet juga tidak bisa sembarangan. Beberapa orang yang saya kenal memilih cara berdiet dengan hanya minum air putih dan makan apel. Akhirnya seharian tubuhnya lemas. Berikut 3 metode diet yang membuatmu tetap berenergi dan menurunkan berat badan dengan cepat.
Le Forking
Ingin tubuh ramping dan cantik seperti Carla Bruni, Marrion Cotillard atau Vanessa Paradis? Le Forking diet atau fork diet adalah metode diet para perempuan Perancis yang terkenal akan tubuhnya yang ramping. Aturan Le Forking ini cukup mudah, makan malam dengan hanya menggunakan garpu. Untuk sarapan dan makan siang, kamu bebas makan apa saja tapi tetap dalam porsi yang terjaga dan tidak berlebihan. Hindari mengemil di antara sarapan dan makan siang ataupun makan siang dan makan malam. Kamu hanya boleh makan tiga kali dalam sehari. Untuk makan malam baru terapkan metode Le Forking ini. Ada dua tingkat Le Forking, tingkat keras dan halus.
Tingkat keras: Jangan makan apapun yang dapat disiapkan sebelumnya dengan pisau atau sendok atau dipotong-potong kecil terlebih dahulu. Sedangkan untuk tingkat halus, kamu boleh menggunakan pisau untuk mempersiapkan makananmu lalu memakannya dengan garpu.
Makanan yang diijinkan pada tingkat keras: pasta, kedelai dan sayuran legume (kacang panjang), sereal, ikan dan sayuran.
Makanan yang diijinkan pada tingkat halus: salad, daging putih yang dipotong kecil, makanan laut yang telah dikupas, telor orak-arik, rebus atau omellete.
Makanan yang dilarang saat menjalani program Le Forking: Kacang tanah, kacang mete, kacang almon, makanan garing, sosis, pizza, quiche, keripik, sup, telur setengah matang, alpukat, daging dingin, sandwich, burger, steak, makanan manis, yogurt, buah kering, ice cream, jelly, roti, saus, keju, dan mentega.
Egg Diet
Diet telur ayam ini adalah diet cepat dalam waktu 1 minggu. Dalam 1 minggu saja berat badanmu dapat turun 4 hingga 9 kg. Tapi jangan melakukan diet ini lebih dari selama dua minggu berturut-turut. Kamu dapat melakukan diet telur ini lagi selang satu minggu, agar nutrisi yang masuk ke dalam tubuhmu seimbang. Diet telur merupakan diet protein rendah karbohidrat yang dapat menurunkan berat badanmu secara cepat dan efektif. Protein yang terkandung dalam telur juga membantu mencerna makanan dengan cepat. Telur juga mengandung banyak sekali vitamin dan mineral, dari A, D, E, B1, B2, B6, B12, zat besi, kalsium, kalium dan fosfor.
Contoh menu egg diet: Sarapan: 2 telur rebus, 1 jeruk bali dan 1 gelas teh hijau. Makan siang: 1 jeruk, 1 telur rebus, 150gram ayam fillet rebus dengan garam. Makan malam: 200gram ayam rebus tanpa kulit dengan garam dan 1 gelas yogurt.