Keramik Modern-Klasik untuk Rumah Cantikmu

Fimela Editor diperbarui 09 Mar 2012, 10:56 WIB
2 dari 3 halaman

Next

Jenggala tak sekadar membuat desain untuk alasan fungsional, tapi, yang lebih penting, menjadikan hasil kreasinya sebagai bagian dari gaya hidup yang terus berkembang mengikuti tren. Lewat produk Jenggala, kamu bisa menemukan sisi lain keramik sebagai benda seni yang bernilai. Desain dan warna unik produk Jenggala pun jadi bukti kecintaan pemilik dan desainer pada karya seni. Awalnya hanya dibuat di studio kecil di belakang rumah tahun 1976, kini produk-produk Jenggala mendunia dengan desain yang makin unik dan inovatif. Gerainya sendiri telah dibuka di Jakarta, Singapura, Jepang, dan Amerika.

Berpusat di Jimbaran, Bali, Jenggala sengaja menyediakan ruang belanja di depan pabriknya untuk konsumen, terutama para wisatawan, yang kerap menjadikan keramik Jenggala sebagai koleksi pemanis ruang atau sebagai buah tangan eksklusif. Bagaimana tidak, desain elegannya dengan beragam pilihan warna, mulai dari hitam keabuan, merah elegan, hitam, kuning, biru, putih, hingga yang terbaru bronze, mampu memanjakan mata.

 

 

What's On Fimela
3 dari 3 halaman

Next

Masuk ke showroom-nya, kamu hanya akan menemukan dominasi warna krem, putih, dan cokelat yang menghiasi ruangan. Konsep clean look memang sengaja dipilih agar produk keramik yang dipamerkan lebih menonjol. Mangkuk, gelas, teko, vas, piring, tatakan gelas, dan hiasan-hiasan rumah yang tersusun rapi di rak pun bebas kamu pilih.

Desain keramik Jenggala modern, tapi sama sekali tak melupakan unsur budaya Indonesia dengan tetap memasukkan unsur klasik di dalamnya. Konsistensi dalam desain, kedekatan desain-desain Jenggala dengan nilai historis Indonesia, fleksibilitas, dan multifungsi inilah yang menjadi kekuatan produk Jenggala.

Menjadi langganan banyak hotel di Bali, Bvlgari Resort, The Ritz Charlton, Hyatt International, dan Four Seasons Hotel, Jenggala baru saja me-launching website sekaligus online store untuk memperluas lagi pasarnya. Produknya sendiri bisa didapatkan dengan bermacam harga, dari yang paling sederhana, 10 ribu rupiah, sampai yang mempunyai nilai historis, misalnya dibuat langsung oleh desainer ternama, sekitar 6 juta rupiah.