BEAUTY BUYS: Serba Serbi Produk & Perawatan Kuku

Fimela Editor diperbarui 27 Jan 2012, 06:59 WIB
2 dari 5 halaman

Next

KooKoo Nail Art & PediSpa

Untuk kamu yang pertama kali datang ke sini patut mencoba perawatan PediSpa-nya. Demi kenyamanan kita akan diminta untuk duduk di sofa kecil yang di letakkan pada permukaan yang cukup tinggi sehingga  posisi kaki akan menggantung dengan nyaman pada sebuah meja khusus berwashtafel. Ini gunanya agar letak kakimu sejajar dengan para pedicurist sehingga mereka dapat melakukan perawatan sempurna untuk kakimu. Perawatan lain seperti French manicure & Pedicure, Nail Tip Application serta Nail Art juga dapat kamu lakukan disini. Untuk Nail Tip Application kamu dapat memilih dengan bahan acrylic, gel atau sculptured. Untuk pilihan cat kuku mereka menyediakan label dari OPI, Orly dan China Glaze.

Harga perawatan: Rp.170.000,- hingga Rp.525.000,-  

KooKoo Nail Art & PediSpa

Jl.Cikajang no.39 Kebayoran Baru

Jakarta Selatan 12170

Telp: 021-7203393

www.kookoonails.com

 

What's On Fimela
3 dari 5 halaman

Next

 

House Of OPI

Siapa yang tidak kenal label OPI? Untuk urusan cat kuku banyak orang memilih OPI karena ragam warna yang mereka tawarkan. Untuk kamu para fans fanatik OPI kamu bisa coba datang ke House Of OPI. Di sini kamu dapat melakukan perawatan dari Spa Manicure & Pedicure dengan scrub OPI yang dapat kamu pilih aromanya (Original, Tropical Citrus, Coffee, Cucumber, Tea atau Papaya & Pineapple). Perawatan yang ditawarkan cukup beragam dari Basic Manicure, Express Manicure, French Quick Polish Change, French/Two Tones Manicure, hingga Deluxe Pampering Hands untuk menguatkan kuku dengan vitamin khusus untuk kuku yang bermasalah.  

Harga perawatan: Rp. 60.000,- hingga Rp. 350.000,-  

House Of OPI

Jl. Gunawarman No. 65

Jakarta Selatan

Telp: 021-7246071

 

4 dari 5 halaman

Next

Princess Nail

 

Meskipun salon kuku ini tidak sebesar salon kuku lainnya bukan berarti perawatan mereka tidak sebagus lainnya juga. Princess Nail didirikan oleh perempuan Jepang, Kaori karena dia memiliki ketertarikan pada seni kuku. Disini kamu dapat melakukan perawatan kuku dari Basic Manicure, Hand & Foot Spas, pemasangan Acrylic, Gel hingga Japanese Nail Art. Mereka menyediakan cat kuku dari OPI, Misa, China Glaze, Essie, Orly dan Tinz. Yang spesial dari Princess Nail adalah teknologi terbaru dari Amerika yang bernama Calgel Nails. Kamu sering merasa kesal dengan cat kuku yang tidak tahan lama, pudar dan mudah pecah? Sekarang ada Calgel Nails yaitu cat kuku dengan bahan dasar gel yang dapat bertahan dengan sempurna di kukumu selama 2 hingga 4 minggu. Cat kuku ini juga tidak membuat kukumu kuning dan kering karena ada bahan gelnya itu tadi. Penasaran, kan?

Harga perawatan: Rp.148.500,- hingga Rp.660.000,-

Princess Nail

One Pacific Place #B1 – 22 Kawasan SCBD

Jl. Jend. Sudirman Kav. 52 – 52

Jakarta 12190

Telp: 021-51400510

 

5 dari 5 halaman

Next

Qtiq The Nail Spa

 

Kalau kamu senang mencoba bermacam-macam cat kuku, kamu wajib datang ke tempat ini. Di Qtiq tersedia 3000 warna cat kuku. Label cat kuku yang mereka tawarkan juga sangat beragam mulai dari OPI, Creative Nail Design, Essie, China Glaze, Sally Hansen, Zoya, NailTek dan masih banyak lagi. Perawatan yang mereka tawarkan cukup lengkap mulai dari Basic Manicure hingga Manicure and Pedicure Spas. Tempat ini semakin terasa nyaman dengan pengharum ruangan yang lembut dan juga musik spa yang mereka pasang. Selain bisa mempercantik kuku mereka juga menawarkan produk perawatan yang cukup lengkap.  

Harga perawatan: Rp. 135.000,- hingga Rp.355.000,-  

Qtiq

Jl. Kayu Putih Raya No.23 Pulo Mas

Jakarta Timur 13210

Telp: 021-4756927

www.qtiq.com