Hampir sebagian besar orang Indonesia menganggap sarapan sebagai ritual makan yang nggak perlu diperhitungkan. Tapi ternyata, justru sarapanlah yang memengaruhi energi kita ketika beraktivitas selama seharian. Bahkan, menurut ahli diet Audrey Dharmanto, jika kita berusaha menurunkan berat badan, sebaiknya jangan sekali-kali melewatkan sarapan. “Sarapan adalah asupan energi yang kali pertama masuk ke dalam tubuh sebelum beraktivitas. Tanpa sarapan pun bisa, tapi jangan heran kalau selama beraktivitas kamu merasa lebih lambat merespon tanggapan dari lawan bicara. Itu karena tidak adanya bahan bakar yang bisa diolah menjadi energi. Selain itu, dengan sarapan kita juga lebih bisa mengendalikan porsi makan pada siang hari,” Audrey menjelaskan.
Berikut ada beberapa hal yang sebaiknya jangan dilakukan saat memasuki waktu sarapan.