Bila kamu pengikut sinetron “Lupus” di tahun 90’an, sosok ini menjadi salah satu pemain di sana. Ia sampai akhir tahun lalu juga masih berseliweran di layar sinetron stripping, dan baru di tahun ini ia mengumumkan sesuatu yang baru tentang dirinya. Pria yang selalu tampil dengan rambut gondrong ini, telah mengubah namanya menjadi Abimana Aryasatya. Kenapa?
“Penggantian nama saya dari Robertino menjadi Abimana lebih karena alasan pribadi. Sejak kecil saya merasa bahwa nama Robertino itu bukan untuk saya. Latar belakangnya karena saya bukan dari keluarga yang utuh. Robertino itu nama bapak saya, tapi saya nggak pernah ketemu bapak saya, dan saya nggak nyaman memakai nama itu. Makanya, saya selalu bilang ke orang-orang di sekitar saya, termasuk kepada beberapa orang di dunia hiburan, bahwa saya ingin ganti nama, tapi mereka melarang. Keinginan saya baru diiyakan, dan dari saya pribadi juga akhirnya berani untuk memakai nama baru saya, setelah Putratama Tuta, sutradara ‘Catatan Si Boy’ nggak mempermasalahkan hal itu,” urai pria yang pernah satu grup band dengan Ario Bayu ini dan turut bermain di film “Catatan Si Boy” 2011.
Ia lalu melanjutkan alasan berikutnya kenapa hatinya mantap untuk mengganti nama, padahal itu bukan hal yang mudah untuk dijalani.
“Alasan non logis, menurut saya, untuk mengganti nama, adalah karena menurut pendapat saya nama Robertino nggak mencerminkan nama seorang muslim. Berkali-kali orang bertanya kok nama saya begitu tapi ternyata saya muslim, padahal seorang muslim kan nggak harus selalu diawali dengan nama-nama nabi. Biar bagaimanapun, nama itu doa dan harapan, makanya setiap orang selalu berharap orangtua atau orang-orang yang sayang sama kita mendoakan dan mengharapkan yang baik-baik. Namun, karena keluarga saya nggak pernah utuh, orang-orang yang diharapkan mendoakan itu nggak pernah ada di dalam hidup saya. Jadi, gimana saya bisa dapat support, harapan, dan doa kalau orang-orang yang saya harapkan untuk mendoakan dan mendukung saya nggak pernah ada? Itulah sebabnya saya memberi kesempatan bagi orang-orang yang menyayangi dan selalu memberi harapan kepada saya, untuk memberikan saya nama yang lebih baik. Jadi, nama Abimana yang saya pakai sekarang bukan asal pilih,” ayah dari tiga anak ini menjelaskan.
Lalu, hambatan apa yang harus ia lewati untuk mengganti nama? Mengingat, di dunia hiburan, apabila sudah terlanjur dikenal dengan satu nama, akan susah untuk berganti nama.
“Berbagai permasalahan sudah saya hadapi, seperti saat saya membintangi sebuah film dimana dalam credit title nama saya yang masih ‘Robertino’ itu nggak dicantumkan. Dari situ, bagi saya, nama Robertino sudah hilang. Bagi saya itu adalah salah satu bentuk penghinaan terhadap pekerja seni. Tapi, itu nggak apa-apa. Sekarang saya hanya mau menengok kalau dipanggil Abimana, bukan Robertino,” kisahnya.
Seorang selebriti mengganti nama memang bukan barang baru dalam sejarah. Aktris Queen Latifah dan Demi Mooore adalah dua di antara sekian banyak sosok yang memilih untuk melaju dengan nama yang benar-benar berbeda. Nama asli Latifah adalah Dana Elaine Owens, sementara Demetria Gene Guynes adalah nama asli dari Moore.