Next
Bingung memilih kado dan kondisi budget yang terbatas adalah masalah umum yang biasa dialami semua orang. Bingkisan spesial identik dengan harga mahal? Nggak selalu. Banyak barang-barang lucu dan unik hasil daur ulang, anyaman, ataupun secondhand yang bisa kamu pilih untuk dijadikan kado spesial. Mulai dari tas, payung, dompet, bingkai foto, dan pajangan bisa kamu dapat dengan harga miring.
Nah, kalau budget kamu masih nggak bisa menjangkau barang-barang tersebut, mungkin kamu bisa coba untuk membuat kerajinan yang satu ini. Go to the next page!
What's On Fimela
powered by
Next
The right gift is not judged from what it costs, but its worth! Betul, hadiah senilai Rp0,- buatan sendiri pun bisa memiliki arti lebih besar dibandingkan kado mahal dari toko. Kuncinya hanya satu: sesuaikan dengan kebutuhan sang penerima, kemudian bikin dengan sepenuh hati.
ALAS KAYU
Dahan pohon di depan rumah sudah memanjang dan mengganggu pemandangan? Potong saja, lalu jadikan hadiah coaster atau pajangan yang unik!
- potongan dahan pohon, setebal 3-5 cm
- cat kayu warna putih
- kain flanel warna-warni
- lem tembak
- botol selai dan figurine
Cara membuat:
- Cat potongan dahan pohon dengan warna favoritmu, biarkan mengering.
- Gunting kain flanel dalam berbagai bentuk. Selanjutnya, tempelkan pada permukaan dahan pohon menggunakan lem tembak. Gunakan sebagai alas gelas.
Atau, mengambil ide dari blog land, pakai dahan pohon tersebut sebagai alas handmade snow globe. Caranya, cukup tempelkan figurine kesukaanmu pada permukaan dahan, tambahkan botol selai bekas, et voila!
So, sudah dapat pencerahan untuk memilih bingkisan? Pilih mana?