Next
Perut Besar
Pilihlah warna dan motif swimsuit yang lebih gelap, atau jika memilih two tone swimsuit, pastikan warna bagian perut lebih gelap dan terang di dada. Motif floral besar, garis vertikal atau bold print berwarna gelap cukup baik untuk ‘menyembunyikan perut besar. Hindari horizontal stripes yang efeknya melebarkan. Ruffles dan detil di dada akan mengalihkan perhatian ke tubuh bagian atas, sementara boys’ shorts warna gelap dengan model high cut mencapai perut atas sangat ideal untuk menutupi tumpukan lemak di perut.
Pantat Besar
Warna gelap dan print kecil punya efek melangsingkan. Aplikasikan pada celana renang. Hindari model bottom half yang memberi resiko celana turun dan bagian belakang tubuh terlihat. Hindari pula boys’ short yang tidak pas di badan karena akan menambah volume.
What's On Fimela
powered by
Next
Pinggul Lebar
Pilihlah baju renang satu warna dengan tone gelap dan block colors. Satu warna dapat menimbulkan efek torso yang seimbang.Detil apapun di bagian dada ke atas akan mengalihkan perhatian dari pinggul yang lebar. Pastikan perbedaan warnanya tidak terlalu signifikan.
Next
Pinggul Kurus
Pilihlah warna terang yang ringan, motif print besar serta horizontal stripes agar terlihat lebih berisi. Boys’ shorts bisa jadi pilihan untuk menambah volume dan memberi efek siluet tubuh hour glass. Detil yang fungsional seperti ikatan pita dan cut out di pinggul juga cukup seksi dan chic.
Next
Dada Besar
Warna gelap dan motif ukuran kecil pada bagian atas tubuh merupakan solusi handal. Hindari pula garis horizontal dan beralih pada garis vertikal berwarna gelap di bagian dada. Hindari V-neck bikini yang akan membuat dada terlihat makin besar dan memperlihatkan belahan. Pilihlah model halter neck yang terikat di leher atau sabrina neck swimsuit. Model ini akan menarik perhatian pada bahu dibanding pada dada. Hindari model bikini dengan spaghetti strap dan bandeau bikinis yang berefek menambah volume dada. Sport racer style bikini yang mirip model mini set adalah pilihan ideal.
Dada Kecil
Kenakan bikini dengan motif besar berwarna terang di dada. Apalagi motif garis horizontal yang mampu mengikuti lekuk dada Anda. Swimsuit dengan detil seperti ruffle, pleats atau V-neck rendah dapat membuat ilusi dada terlihat besar. Anda juga cukup beruntung untuk dapat terlihat ideal memakai bandeau top dan micro mini bikini dengan triangular cup yang memperlihatkan sebagian kulit dada Anda. Pilihlah bikini ber-padded dan supporting bra yang mampu mengangkat dada.
Tips:
Rasa percaya diri dan kenyamanan adalah elemen paling penting. Jangan kenakan bikini yang membuat kamu nggak nyaman. One-piece swimsuit akan selalu menjadi pilihan paling aman dan harus dimiliki minimal satu buah.