Cerita Kesetiaan Indro Warkop Temani Istri yang Sakit Kanker

Regina Novanda diperbarui 06 Mei 2018, 18:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Kesetiaan Indro Warkop tengah diuji. Sang istri, Nita Octobijanthy, diketahui mengidap kanker paru-paru. Sebagai suami, Indro mengaku tak terpuruk dengan kondisi istrinya kini. Ia justru merasa bersyukur karena kondisi Nita sudah jauh lebih baik.

"Alhamdulillah semakin baik. Ada kemajuan yang baik banget. Walau kita tahu kanker penyakit yang smart tapi tetap kita ikuti apa kata dokter. Sejauh ini Alhamdulillah dari yang tergeletak saja di tempat tidur sekarang udah kemana-mana walau di kursi roda selalu aku temani," ujar Indro Warkop, saat ditemui di Hotel Ritz Calton Pacific Place, SCBD, Jakarta Pusat, Sabtu (5/5/2018).

Indro Warkop saat merayakan ulang tahun sang istri (Instagram/@indrowarkop_asli)

Indro menuturkan, sang istri divonis mengidap kanker sejak setahun terakhir. Ia dan keluarga pun memilih untuk tetap melakukan pengobatan di Indonesia.

"Nggak, kita di sini saja. Kemajuannya bagus kok. Mati mau mati aja. Ha ha ha. Kadang cara berpikir yang seperti itu (berobat ke luar) ya mungkin punya uang banyak ya, nggak apa-apa," ujarnya.

"Kalau aku, aku bangga jadi orang Indonesia. Insya Allah aku pakai dokter indonesia. Karena Allah nggak memberikan penyakit yang nggak ada obatnya. Nggak ada obatnya ya ketika Allah harus memanggil kita," lanjut Indro Warkop menambahkan.

2 dari 2 halaman

Tak ingin sebut stadium

Indro Warkop bersama keluarga (Instagram/@indrowarkop_asli)

Indro Warkop sendiri tak mau menyebut sudah sampai sejauh mana sel-sel kanker menggerogoti tubuh sang istri. Pria kelahiran Jakarta 59 tahun ini lebih fokus untuk mencari jalan terbaik penyembuhkan istrinya.

"Sekarang tuh nggak mikirin stadium ya. Artinya gini, bahwa semua mau ringan, walau saya harus jujur udah telat udah berat karena kita sama-sama nggak tahu, buat saya ringan berat yang penting kita mengupayakan tetap sehat. Kalau nggak kita jadi apa ya, kita dikasih otak ya dipake gitu," pungkas Indro Warkop. (Reporter: Tyssa Madelina/KapanLagi)