Seni Itu Penting untuk Desainer Rinda Salmun, Lihat Saja Koleksi Terbarunya

Jessica diperbarui 25 Mei 2016, 09:00 WIB

Jumat malam di kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Rinda Salmun mengundang orang-orang terdekatnya untuk menyaksikan lebih jauh koleksi Fall/Winter 2016 yang bertajuk “Pipeline”. Suasana ruangan yang gelap memberi aksen bahwa akan ada sesuatu yang spesial ditampilkan di sini. Di undangan, terbersit jelas bahwa tema acara kali ini sangat British. Namun bukan pada koleksinya. Rinda Salmun merupakan lulusan dari Ravensbourne College, UK. That’s why, acara after party yang diadakan bakal bertema seperti itu.

Kembali ke koleksi Rinda Salmun, ia terinspirasi dari teman semasa kuliahnya di Institut Teknologi Bandung, Faisal Habibi. Sebagai seniman, Faisal Habibi selalu bermain dengan bermacam-macam material tak terduga. Warna-warna yang digunakan Faisal Habibi dalam karya seni terakhir “This Thing” digunakan juga oleh Rinda untuk menghasilkan sebuah koleksi yang sarat warna, namun tak melupakan karakteristik desainnya yang bold, berpanel, serta berdetil rumit.

Kini seni rupa tersebut bisa menjadi wujud yang dapat dikenakan oleh para perempuan. Hadir dalam bentuk dress, skort, kemeja, rok, sertacoat, tentunya dengan paneling dan cutting bercita rasa khas Rinda Salmun. Faisal Habibi juga berkontribusi membubuhkan karya seninya pada beberapa potong pakaian. Misalnya, pipa stainless yang dicat warna-warna pastel kemudian diaplikasikan di atas atasan bermaterial wol. Karya seni Faisal lainnya dibuat versi mini dan tertuang dalam bentuk kalung.

So artsy? jelas. Tidak heran koleksi ini akan cocok sekali dengan kamu yang punya minat tinggi pada seni.