Wrong Concealer Masih ingat kan dengan pembahasan kami soal 4 Sebab dan Solusi Lingkaran Gelap di Bawah Mata ini? Sebagai pengingat, lingkaran gelap di bawah mata nggak melulu karena kurang tidur, jadi kamu harus memilih solusi yang tepat untuk mengatasinya. Salah satunya dengan concealer. Coba lirik panduan memilih concealer sesuai usia di artikel ini! Just don’t wear the wrong concealer.
Liner & Mascara Before Eyeshadow Menggunakan eyeliner dan maskara sebelum mengggunakan eyeshadow sudah pasti akan cukup merepotkanmu ketika akan bermain warna pada kelopak mata. Oleh karena itu, selesaikan dulu pulasan dan bauran di kelopak mata, baru kemudian selesaikan dengan menggunakan eyeliner dan maskara. Some makeup artist would suggest eyeliner first, then mascara.
Wrong Dark Shadow Position Memang sih tren kecantikan di runway sana selalu menggoda untuk dicoba, tapi perlu diingat, harus disesuaikan juga dengan event yang akan kamu datangi dengan makeup ini. Meskipun banyak makeup runway yang menggunakan dark eyeshadow di sudut dalam kelopak mata, just don’t do the same thing. Instead, just wear light eyeshadow to make your eyes look brighter.
Roots Rule Bagaimana cara kamu mengaplikasikan maskara? Hanya pada bagian ujung bulu mata atau juga ke bagian akarnya? The first one, will just bring the shorter effect to your lashes. Oleh karena itu, aplikasikan maskara mulai dari bagian akar sampai ke ujungnya. Do the wiggling technique to achieve that fuller effect.
Not Natural Brow Jika bicara soal alis, suka pakai warna apa? Biasakan memilih pensil alis dengan warna yang senada dengan warna rambut kita. Untuk kamu memiliki warna rambut hitam seperti pada perempuan Indonesia pada umumnya, kamu bisa memilih hitam untuk si pensil alis. But you don’t have to wear that blacky black eyebrow pencil, you can also choose light black or dark brown to get that natural look.
Eyes Down Termasuk suka perempuan yang nggak bisa keluar rumah tanpa eyeliner? Suka mengaplikasikan teknik cat eye ketika memulaskan eyeliner? Jika iya, pastikan kamu selalu membuat ujung yang meruncing ke atas, bukan ke bawah. You sure don’t wanna get that droopy eyes look, yes? Just keep it upwards and do the sharp edge.
Full Framed Dark Eyeliner Nggak ada yang salah dengan mengaplikasikan eyeliner gelap secara full di bagian garis bulu mata bagian atas dan bawah, hanya jika kamu bukan perempuan yang memiliki mata yang kecil. Pulasan eyeliner yang full ini justru bisa memberikan efek mata yang terlihat lebih deep dan lebih kecil. To make your eyes look bigger, just apply the dark liner to two-third of lower lashes.
Forgetting The Primer Semahal apapun eyeshadow yang kamu punya, nggak akan terlihat maksimal hasilnya jika nggak didasari dengan penggunaan eye primer sebelumnya. Oleh karena itu, biasakan menggunakan eye primer untuk membuat warna eyeshadow-mu lebih keluar dan tahan lama menempel di mata. Punya budget terbatas? Coba DIY Eye Primer di artikel ini, Fimelova!
Unfinished Liner Bobbi Brown dalam bukunya yang berjudul “Bobbi Brown Beauty” menjelaskan salah satu kesalahan kecantikan yang biasa dilakukan perempuan pada makeup matanya, which is the unfinished liner. Menurutnya, memulaskan eyeliner hanya pada setengah bagian garis bulu mata tanpa menyentuh bagian sudut dalam mata bisa memberikan efek mata yang terlihat lebih kecil. So, just be sure to apply color all the way from the inside corner of the eye, along the entire lash line, to the outermost corner.