Madonna berencana membangun 10 sekolah di Malawi, Afrika. Pelantun “Frozen” sebelumnya berharap sekolah yang dibangunnya bisa mendidik minimal 1.000 anak per tahun yang setengahnya perempuan. Mengapa Malawi? PBB menempatkan Malawi sebagai salah satu negara miskin berpendapatan rendah di dunia yang punya lebih dari setengah juta anak yatim-piatu.
Baru-baru ini, Miley Cyrus yang terkenal setelah membintangi Hannah Montana kembali mempublikasikan tato barunya di lengan kiri atas yang bertuliskan Love Never Dies yang dibuat 18 Februari 2012 di Studio City Tatto, Los Angeles. Tato sebelumnya yang bergambar tanda “sama dengan” (=)—ia mengartikannya all love is equal, slogan yang populer di kalangan gay dan lesbian—sempat jadi kontroversi karena pemajangan foto tato itu diikuti dukungan Miley pada pernikahan sesama jenis.
Peran utama film The Amazing Spider-Man yang diperankan aktor asal Inggris, Andrew Garfield, menuai kritik setelah potongan klip dirilis. Pasalnya, cuplikan adegan tentang Parker yang harus menjalani pemeriksaan keamanan ketika mengunjungi Gwen Stacy khawatir identitas aslinya akan ketahuan. Baju Spider-Man pun terlihat nyaris tampak dari dalam tasnya. Beberapa orang menganggap adegan itu buruk karena tak masuk akal.
Penyabet 6 Grammy 2012 ini mengacungkan jari tengahnya di ajang Brit Awards 2012 setelah menyabet 2 penghargaan? Selasa malam, 21 Februari 2012, setelah memberi sambutan singkat di atas podium, Adele benar-benar mengacungkan jari tengahnya karena kesal sambutannya dipotong secara terang-terangan oleh James Corden, si pembawa acara, sebelum Adele selesai. Adele pun kemudian meminta maaf kepada para fans-nya dan mengatakan ia sama sekali tak bermaksud mengumpat pada mereka, tapi itu bentuk ketersinggungannya pada James Corden. James Corden pun langsung mendapat banyak protes di Twitter.