Stick FoundationStick foundation lebih banyak dipakai untuk keperluan film atau teater. Karena hasil coverage yang dihasilkan lebih maksimal. Stick foundation cocok untuk yang memiliki masalah kulit seperti noda wajah, kulit kemerahan ataupun bekas luka karena dapat tertutup dengan baik. Apabila tekstur foundation agak kering, “panaskan” stick foundation dengan mengambil foundation seperlunya dan aduk di atas punggung tangan dengan kuas atau sponge. Panas tubuh kita pas untuk memanaskan makeup dengan tekstur cream.
Loose PowderBanyak yang mengira loose powder lebih ringan ketimbang compact powder. Padahal, loose powder lebih cepat meratakan warna kulit kita. Loose powder juga lebih sesuai untuk menutupi efek mengkilap dari foundation. Biasanya loose powder di gunakan untuk foto atau film karena efek coverage yang lebih baik. Namun untuk pemakaian sehari-hari sedikit merepotkan karena tempatnya yang cenderung besar dan harus membawa powder puff atau kuas bedak lagi. Cara memakai loose powder yang benar adalah dengan menepuk-nepukan puff pada wajah, bukan dengan mengusapkannya. Loose powder juga bisa dibuat lebih ringan dengan mengaplikasikannya dengan menggunakan kuas.
Compact PowderCompact powder selain lebih ringan dibawa juga ringkas. Cocok untuk pemakaian sehari-hari sekedar untuk ke kantor atau ke supermarket. Bentuknya yang compact juga tidak memakan banyak tempat di dalam tas. Kamu juga tidak perlu takut berantakan saat ingin touch-up. Ada juga compact powder dengan berbagai macam warna seperti pink, hijau dan ungu yang berguna untuk menutupi kulit yang kemerahan akibat infeksi atau jerawat.
Powder BlushBlush on jenis bubuk ini merupakan jenis yang paling banyak dikenal dan sudah tidak asing lagi. Powder blush memberikan efek matte dan lebih membentuk tulang pipi. Hati-hati untuk tidak terlalu banyak mengusapkan powder blush pada pipi atau wajahmu akan terlihat merah. Powder blush juga cocok untuk acara malam.
Cream BlushMungkin belum banyak yang mengenal blush on dengan tekstur cream atau pernah lihat tapi masih ragu untuk memakainya. Cream blush memberikan efek lebih alami ketimbang powder blush. Kamu bisa memakai kuas blush atau foundation dengan bulu yang lebih halus atau hanya memakai ujung jarimu. Tepukkan perlahan pada tulang pipimu lalu baurkan ke arah atas dan kamu akan terlihat sehat dan berseri. Tidak perlu takut terlalu merah karena tekstur cream lebih mudah di baur. Tapi cream blush kurang cocok untuk kulit berminyak karena efeknya yang mengkilap.