Yuk, Pilih Best & Worst Fashion Moments in 2011!

Fimela diperbarui 19 Des 2011, 13:59 WIB
Pemecatan Tragis John Galliano Do not drink and talk! Akibat pengaruh alkohol John Galliano mengeluarkan statement rasis dan juga pernyataan "I love Hitler", dan ini semua terekam dalam cuplikan video. Label Christian Dior langsung memecat desainer ini sekaligus mencabut title creative desainer pada label personal John Galliano. Sampai saat ini John Galliano tengah menjalani proses rehabilitasi ketergantungan alkohol, masih menjalani sidang, dan membuat rumah mode yang terkenal dengan “New Look” masih tanpa desainer.
Inkubasi Lady Gaga Tahun ini Lady Gaga masih menjuarai segala sesuatu yang berbau kontroversi. Setelah tahun lalu mengenakan daging segar sebagai bagian dari tampilan dia saat menghadiri MTV Music Awards, tahun ini Lady Gaga dibopong dalam telur oleh empat orang saat menghadiri Grammy Awards. Ceritanya sih dia sedang dalam masa inkubasi dan baru keluar dari kepompong itu ketika saatnya manggung, enough said!
Syahrini, "Sesuatu", Jambul Khatulistiwa dan David Beckham Dari mulai duet mesra dengan Anang paska perpisahannya dengan Krisdayanti, kata “sesuatu”, euphoria baju kaftan, koleksi tas mewah warna oranye hingga menjadi artis yang menyambut David Beckham di Jakarta, Syahrini adalah salah satu artis yang paling banyak dibicarakan tahun ini. Tidak hanya penampilan, make up hingga bulu mata dramatis yang menjadi ciri khas Syahrini menjadi salah satu sensasi pada tahun 2011. Suka atau tidaknya kamu terhadap dia, sudah bisa dipastikan artis ini masih akan menjadi "sesuatu" di tahun depan.
Tex Saverio Goes International Internet adalah gerbang dunia dan Tex Saverio berhasil membuktikan ini. Berkat foto-foto koleksinya pada Jakarta Fashion Week tahun lalu yang dimuat di Getty Images, stylist Lady Gaga, Nicola Formichetti menyukainya dan memutuskan untuk meminjam salah satu gaun Tex untuk pemotretan cover album Lady Gaga. Gara-gara pengiriman yang telat akhirnya gaun karya Rio panggilan Tex Saverio, akhirnya digunakan untuk pemotretan majalah Bazaar. Hasilnya? Gaun Tex Saverio warna hitam ada di majalah Bazaar Amerika edisi Mei 2011 lalu.
Freaks Is The New Chic Tinggi, langsing dan cantik sudah tidak lagi menjadi patok ukur cantik untuk “It” model tahun ini. Andrej Pejic, pria dengan tampilan yang feminin sukses membawakan busana perempuan hingga jalan membawakan gaun pengantin pada show couture Jean Paul Gaultier. Lalu ada Rick Genest, seorang homeless asal Kanada yang mendadak terkenal karena tattoo di seluruh badan hingga wajah. Setelah menjadi model di video klip Lady Gaga, dia juga pernah muncul di Majalah Vogue Jepang hinggal jalan di catwalk. Kita juga ada Lea T., seorang transgender yang menjadi asisten untuk Riccardo Tisci, yang kemudian menjadi model untuk rumah mode Givenchy. Keberaniannya untuk terbuka membuat muncul di acara Oprah. Terakhir model albino Stephen Thompson yang tergabung dalam Ugly Agency yang mulai muncul di majalah setelah menjadi model untuk Givenchy.
Illegal Fashionista Dulu berkelakukan buruk seperti tertangkap menyetir dalam pengaruh alkohol, atau memiliki sex tape adalah check lists untuk menjadi terkenal ala Paris Hilton, Nicole Richie hingga Lindsay Lohan. Di tahun ini para aktris ini belum memiliki KTP namun sudah memiliki karir akting yang menuai banyak pujian, gaya fashion yang sophisticated tanpa bantuan stylist, dan mereka ini adalah generasi baru yang siap menjadi terdepan di Hollywood. Mereka adalah Chloe Moretz, Hailee Steinfeld, Elle Fanning, Lourdes Leon dan Kiernan Ship.
Fashionable Night Of The Year Perlehatan Metropolitan Museum of  Costume Institute Gala adalah acara “Oscar”nya dunia fashion yang digelar setiap tahun oleh majalah Vogue Amerika. Semua orang penting ada di sini mulai dari desainer, sosialita, editor, aktor, model hingga penyanyi. Tahun ini kembali mengenang talenta luar biasa dari mendiang Alexander McQueen, seluruh insan fashion memadati museum ini hadir dalam acara "Alexander McQueen: Savage Beauty". Gaun-gaun karyanya yang fenomenal ada di sana, dan rata-rata tamu yang datang juga mengenakan koleksi McQueen. Dari semua tamu yang ada, Daphne Guiness adalah yang paling menjiwai koleksinya.
Departure Of The Iconic Elizabeth Taylor Terlahir dengan bulu mata ganda dan warna mata violet yang tergolong langka, Liz mampu membius para audience yang menonton akting primanya. Kehidupan pribadinya tidak kalah seru untuk dinikmati, Elizabeth tercatat pernah menikah 8 kali dengan 7 pria yang berbeda, dan belum lagi keranjingannya akan berlian. Pernah memiliki berlian seberat 69 carat the “Burton – Taylor Diamond”, “Krupp Diamond” seberat 33 carat, dan selalu mengenakan scarf, topi,  dan busana couture rancangan Christian Dior dan Marc Bohan. Meskipun seumur hidupnya dia berhasil melawan ketergantungannya akan obat terlarang, alkohol, dan penyakit tumor, akhirnya dia meninggal tahun ini karena serangan jantung pada umur 79 tahun. Farewell Elizabeth Taylor, may you rest in peace.
No More Jobs In Apple Meskipun Steve Jobs bukan seorang dari lingkungan fashion, namun kreasinya sedikit banyak sudah menyentuh hidup kita semua. Gadget kreasinya yang sleek dan sophisticated membuat orang rela mengantri untuk menjadi pertama yang memilikinya. Setiap musim para label besar sengaja mengeluarkan edisi khusus untuk membungkus gadget keluaran Apple. Mulai dari chasing iPad, iPhone, hingga iPod semua bisa kamu “bungkus” dengan kulit mewah dari Gucci, Louis Vuitton, Burberry, Kate Spade hingga Celine. Setuju kan?